Mudik Gratis Bersama BUMN PLN Dapat Token Listrik, Simak Cara Pendaftarannya

Didit Abdillah - Selasa, 2 April 2024 | 07:15 WIB
PLN
Mudik bersama PLN, lebih aman dari mudik naik motor cek syaratnya

MOTOR Plus-Online.com - Mudik gratis bersama BUMN PLN menjadi salah satu gerakan mudik BUMN yang dilakukan di tahun 2024. 

Guna mengantisipasi maraknya pemudik yang menggunakan motor dan dinilai kurang aman. 

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengungkapkan, program tahunan mudik yang diselenggarakan PLN bersama Kementerian BUMN.

Ini membuka kesempatan bagi masyarakat untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah di kampung halaman melalui penyediaan transportasi yang aman dan terjangkau.

Hal ini guna meningkatkan keselamatan lalu lintas terutama untuk kelompok rentan, perempuan, anak, penyandang disabilitas dan orang tua serta mengurangi kepadatan lalu lintas selama prosesi mudik.

Alhamdulillah, PLN menyediakan lebih dari 10 ribu kuota mudik yang tersebar di seluruh Indonesia. Program ini merupakan agenda rutin tahunan yang diadakan perseroan bersama-sama dengan Kementerian BUMN,” ungkap Darmawan.

“Dalam program ini kami sediakan moda transportasi bus, kapal laut dan kereta api yang aman serta nyaman untuk seluruh peserta," lanjutnya. 

"Hal ini harapannya tidak saja mengurangi kemacetan dan resiko kecelakaan, tapi juga polusi,” Darmawan menambahkan. 

Darmawan merinci, BUMN PLN membuka sebanyak 6.500 kuota keberangkatan dari Jakarta dan masing-masing 1.000 kuota dari Bandung, Medan, Makassar, dan Balikpapan.

Baca Juga: Mudik Naik Motor Bawa Barang dan Orang Berlebih Bakal Putar Balik Kata Polisi

Penulis : Didit Abdillah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular