"Di Vespa i-Get ada karet pelindung di area komstir bawah. Biasanya aliran air menumpuk di situ dan membuat karat di komstir," sambung Ambon.
Solusinya jelas harus mengganti komstir Vespa matic satu set.

Komstir Vespa matic satu set yang sudah rusak (bawah) dan kondisi baru (atas).
Baik komstir bagian atas maupun bagian bawah.
Soal harga, di F2 Garage Scooter sendiri menyediakan beberapa pilihan komstir.

Komstir baru dipasang jangan lupa dilapisi gemuk.
"Kalau untuk (komstir) original sekitar Rp 600-700 ribuan. Sedangkan untuk aftermarket Rp 300-400 ribuan," tutup mekanik ini.
F2 Garage Scooter
Jl. Boulevar Hijau, Duta Bumi No. 5 - Harapan Indah, Kota Bekasi, 081213736700