MOTOR Plus-Online.com - Tak disangka pabrikan mobil ini tertarik membuat sepeda motor bermesin besar!
Pabrikan mobil asal Cina yaitu GWM ternyata kepincut membuat motor bermesin besar untuk tantang Honda Goldwing.
GWM atau Great Wall Motor Automobile Company dikenal sebagai pabrikan mobil eksklusif dari Cina.
Ternyata merek ini akan terjun ke pasar roda dua dengan membawa nama Souo Motorcycle.
Mengutip 2banh.vn, Souo Motorcycle diperkirakan akan memperkenalkan motor ini pada Beijing International Motorcycle Show pada Mei 2024.
Sudah banyak beredar foto-foto spyshot calon motor bermesin besar ini.
Souo akan merilis motor dengan gaya cruiser touring gambot dengan mesin Boxer 8 silinder!
Rumornya, Souo akan mengadaptasi dari Honda GL 1800 Gold Wing.
Baca Juga: Makin Banyak Pilihan Meluncur Motor Matic Baru 300cc Tampang Mirip Honda SH 350i
Baca Juga: Meluncur Motor Baru Penerus Yamaha X-Ride Desain Unik Pakai Mesin 125 cc VVA Harga Segini
Hal ini diprediksi karena menggunakan sasis dari motor besar milik pabrikan Jepang tersebut.
Rumornya akan menggendong mesin 2.444 cc, 8 silinder dengan 32 katup.
Mesinnya disebut mampu menghasilkan tenaga sekitar 150 Hp dengan torsi lebih dari 200 Nm.
Tetapi prediksi lain, kapasitasnya bisa saja masih di bawah angka 2.000 cc meski dibekali hingga 8 silinder.
Nah bakal seperti apa ya tampilan motor baru Souo Motorcycle dari GWM ini?
Apakah ada kemungkinan juga akan dirilis di Indonesia?
Apalagi merek mobil GWM sendiri sudah resmi hadir di tanah air.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR