Gawat Harga Minyak Dunia Naik 18 Persen, Harga dan Stok Bensin di SPBU Pertamina Aman?

Ahmad Ridho - Selasa, 23 April 2024 | 17:25 WIB
Tribun Sumsel
Harga minyak mentah dunia mengalami kenaikan sampai 18 persen, apakah harga dan stok bensin Pertalite aman di SPBU Pertamina?



MOTOR Plus-online.com - Kondisi perang membawa dampak pada kenaikan harga minyak dunia.

Gawat harga minyak dunia naik 18 persen, harga dan stok bensin di SPBU Pertamina aman?

Harga minyak mentah dunia menguat pasca serangan Israel ke Iran.

Serangan balik dilakukan Iran kepada Israel.

Ketegangan ini mendorong harga minyak mentah jenis Brent berjangka diperdagangkan di atas US$90 setelah ditutup 1,1% lebih tinggi pada Rabu (10/4), sementara harga West Texas Intermediate (WTI) mendekati US$86.

Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan mengatakan ketegangan geopolitik dan pengurangan pasokan OPEC+ telah mengerek harga minyak dunia tahun ini naik hampir 18%.

Ia menambahkan, di tengah kenaikan harga minyak mentah dunia, Pertamina Patra Niaga akan terus menjaga pasokan BBM nasional serta stabilitas harga.

“Kecenderungan harga minyak mentah naik, namun kami tetap memastikan pasokan BBM nasional dalam kondisi aman. Kami juga komitmen menjaga harga BBM domestik tetap stabil agar tidak berdampak pada inflasi dan daya beli masyarakat,” ujar Riva dalam siaran pers resmi Pertamina.

Riva menambahkan, Pertamina mengambil kebijakan mempertahankan harga walaupun biaya produksi BBM meningkat seiring kenaikan harga minyak dunia.

Baca Juga: Naik Ferrari Bule Asal India Bikin Heboh Beli Pertalite di Kios Bensin Eceran Ditawari Pertamax Ditolak

Baca Juga: Setelah Pertalite Dibatasi Masyarakat Tidak Bisa Bebas Lagi Beli Gas Elpiji 3 Kg Harus Bawa KTP

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular