Spesifikasi Motor Trail Brimob Jaga KPU Saat Penetapan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Ardhana Adwitiya - Rabu, 24 April 2024 | 14:35 WIB
YouTube/KOMPASTV
Motor trail Kawasaki KLX250 milik Brimob berjaga di sekitar gedung KPU Menteng, Jakarta Pusat saat penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden, Rabu (24/4/2024).

MOTOR Plus-online.com - Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029, Rabu (24/4/2024).

Penetapan Prabowo-Gibran ini meliputi perolehan suara di 38 provinsi dan 128 wilayah di luar negeri.

Penjagaan aparat polisi dan TNI di sekitar gedung KPU sangat ketat.

Bahkan jalan depan gedung KPU yaitu Jl. Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat ditutup.

Dari siaran langsung Kompas TV, terlihat sejumlah kendaraan Brimob berjaga.

Salah satunya adalah motor trail Kawasaki KLX250.

Body Kawasaki KLX250 milik Brimob dicat hitam, dengan grafis khas Korps Brigade Mobil.

Soal spesifikasi, KLX250 dibekali mesin single silinder 249 cc 4-klep DOHC berpendingin air.

Baca Juga: Resmi Terpilih Jadi Presiden Ini Motor Satu-Satunya Milik Prabowo Subianto

Dengan ukuran bore x stroke = 72 x 61,2 mm, motor trial ini punya rasio kompresi 11 : 1.

Mesin itu diklaim dapat menyemburkan tenaga 21,4 dk pada 7.500 rpm dan torsi puncak 21 Nm pada 7.000 rpm.

Tenaga dan torsi tersebut disalurkan ke roda belakang lewat transmisi manual 6-percepatan.

Sok depan sudah upside down diameter 43 mm dengan setelan kompresi.

Sementara sok belakang model Uni Trak, dilengkapi setelan preload, kompresi, dan rebound.

Turun ke kaki-kaki, tersemat roda 3.00-21 51P depan dan 4.60-18 63P belakang.

Kawasaki-motor.co.id
Kawasaki KLX250.

Pengereman pakai cakram diameter 250 mm kaliper dua pison depan, dan cakram 240 mm kaliper single piston belakang.

Dengan kapasitas tangki bensin 7,7 liter, Kawasaki KLX250 memiliki bobot basah 137 kg.

Mengutip website resmi Kawasaki, KLX250 2024 dijual Rp 72.600.000 On the Road (OTR) Jakarta.

Tertarik meminang motor trail milik Brimob ini?

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular