MOTOR Plus-online.com - Tidak hanya seperti artis di Indonesia, beberapa legenda MotoGP juga bakal bertarung adu tinju.
Duo legenda MotoGP Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa bakal adu tinju di ring, catat waktunya jangan sampai ketinggalan.
Yup, informasi kedua legenda MotoGP yang bakal bertarung di ring tinju itu benar adanya.
Seperti yang diposting Jorge Lorenzo lewat akun Instagram pribadinya @lorenzo99.
Mengaku suka tantangan, pemilik 5 gelar juara dunia itu mentantang Dani Pedrosa sambil menyinggung masa lalu.
"Dani, seperti yang kau lihat, saya sudah memulai latihan tinju. Kau tahu, saya suka tantangan. 15 Tahun lalu, kita juga memiliki masa lalu pasang surut, baik di dalam maupun luar trek," ungkap Jorge Lorenzo.
Adapun pertandingan keduanya berlangsung secara tertutup di channel YouTube-nya.
"Saya menantangmu untuk tinju di klub ketika Barcelona Grand Prox digelar. Untuk sebuah pertarungan tertutup yang disiarkan di channel YouTube saya Dura la Vita, saya harap kau terima, sampai jumpa di ring," beber Lorenzo.
View this post on Instagram
Baca Juga: Jorge Lorenzo Bilang MotoGP 2024 Butuh Rivalitas Seperti Zaman Valentino Rossi
Ternyata, tantangan tersebut disambut hangat legenda MotoGP yang satu negara dengannya itu.
Meskipun tampil di MotoGP Spanyol 2024 di Jerez, bukan menjadi halangan bagi seorang Dani Pedrosa.
"Halo Jorge, saya baru menonton videomu. Kau tahu saya akan tampil di Jerez. Awalnya saya kira ini ide gila, tapi kebetulan saya sedang sangat fit. Dan saya tidak akan menyangkal godaan utnuk bertarung denganmu," balas Pedrosa lewat akun Instagramnya.
Lebih lanjut, Dani Pedrosa meminta Jorge Lorenzo menentukan hari dan jam akan bertanding tinju.
"Saya terima (tantangan), tentukan hari dan jamnya, sampai jumpa di ring," jelasnya.
View this post on Instagram
Sebagai informasi, MotoGP Jerez 2024 digelar mulai besok hingga Minggu (26-28/4/2024).
Sementara itu, MotoGP Catalunya 2024 akan belangsung pada Mei mendatang.
Nah, kalau brother tim Jorge Lorenzo atau Dani Pedrosa nih?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR