MOTOR Plus-Online.com - Wilayah Sunter di Jakarta Utara tampaknya jadi incaran para pelaku maling motor.
Kembali lagi terjadi kasus curanmor di Sunter, kali ini motor Honda BeAT raib dicuri dari rumah yang lupa dikunci.
Sebelumnya sempat ada berita maling motor yang mencuri Yamaha RX-King.
Baru-baru ini, dikabarkan kembali lagi terjadi aksi curanmor dengan Honda BeAT yang jadi incaran.
Mengutip Kompas.com, korban bernama Sunarmi (37) kehilangan motor Honda BeAT yang dibawa kabur maling di Sunter Jaya, Jakarta Utara, Rabu (30/4/2024).
"Ketahuan motornya hilang sekitar jam 22.00 WIB. Saat itu, posisi motor sudah di dalam rumah," ungkap Sunarmi, Kamis (2/4/2024).
Padahal dirinya sudah menutup rapat pintu rumahnya.
Tetapi ia belum mengunci pintu lantaran masih ada anggota keluarga yang belum pulang ke rumah.
Baca Juga: Panik Kunci Hilang Ternyata Honda BeAT Milik Remaja di Malang Dicuri Maling
Baca Juga: Selain Honda BeAT, Yamaha RX-King Mulai Diincar Maling Motor Pemilik Harus Waspada
Entah karena melihat ada kesempata, pelaku pun memanfaatkan peluang untuk mencuri motor Honda BeAT bernomor polisi B 4403 UAJ.
Bahkan anggota keluarga yang ada di dalam rumah tak sadar jika maling tersebut beraksi.
Ketika sadar Honda BeAT miliknya hilang, Sunarmi langung mencari ke sekitar rumahnya.
Kesaksian tetangga melihat ada motor yang dibawa dua pria dengan cara disetut.
"Ada dua anak muda yang lagi nongkrong di warung kopi (warkop) dekat rumah mengaku ada motor yang disetut dan ciri-cirinya seperti motor saya," jelasnya.
"Terus saya jalan lagi ke depan, ada orang-orang nongkrong juga, mereka juga bilang katanya ada motor yang disetut ke arah depan menuju arah Jalan Yos Sudarso," lanjutnya.
Kejadian curanmor ini sudah dilaporkan Sunarmi ke pihak kepolisian.
Pihak Polisi pun menerima laporan Sunarmi dan langsung mengecek TKP.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling"
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR