MOTOR Plus-Online.com - Sesi latihan pertama atau FP1 MotoGP Catalunya 2024 (24/5) berlangsung ketat sedari awal.
Marc Marquez terus menempatkan diri di peringkat pertama catatan waktu sejak ia keluar dari pit.
Pembalap Gresini Racing itu dua kali melakukan run, tetapi sudah mencatatkan 1:39,871 dan membuatnya cukup kokoh.
Perlawanan terketat dari Jorge Martin (Prima Pramac Racing) yang selisih waktunya selalu tipis dari Marc Marquez.
Hanya saja, Jorge Martin selalu kedodoran pada sektor terakhir sirkuit Catalunya, sehingga tidak bisa mengalahkan lap time dari Marc Marquez.
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder melakukan perlawanan pada lap time Marc Marquez.
Brad Binder hanya berselisih 0,094 detik dari catatan waktu Marc Marquez di sisa waktu 25 menit.
Pada sisa waktu 8 menit, sebagian pembalap kembali ke lintasan dengan menggunakan ban soft atau kompon lunak.
Dengan harapan bisa mengasah catatan waktu.
Baca Juga: Fakta Aleix Espargaro Jarang Menang Tapi Berjasa Besar di Dua Tim Pabrikan MotoGP
Seperti Jorge Martin yang menajamkan lap time menjadi 1:39,597 dan langsung melesat ke peringkat pertama.
Sampai FP1 MotoGP Catalunya selesai, Jorge Martin tetap menjadi yang tercepat.
Marc Marquez aman di peringkat kedua dan Brad Binder di peringkat ketiga.
Para pembalap dari tim Ducati pabrikan, Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini tidak berbuat banyak sepanjang sesi latihan.
Francesco Bagnaia di peringkat ketujuh, sedangkan Enea Bastianini di peringkat 19.
HASIL FP1 MOTOGP CATALUNYA 2024
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Didit Abdillah |
KOMENTAR