Fakta Motor Baru Honda Stylo 160 2024 Paling Laku, Sempat Terjual 566 Unit dalam Beberapa Hari

Galih Setiadi - Jumat, 31 Mei 2024 | 16:28 WIB
AHM
Motor baru Honda Stylo 160 di IIMS 2024.

MOTOR Plus-Online.com - Bikin penasaran dengan motor baru yang paling laris alias laku di pasaran.

Fakta motor baru Honda Stylo 160 2024 paling laku, sempat terjual 566 dalam beberapa hari di sebuah pameran otomotif.

Hal tersebut terjadi saat gelaran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024 dari tanggal 15 hingga 25 Februari 2024.

Pada booth PT Astra Honda Motor (AHM) saat itu, motor matic tersebut laku 566 unit.

Skutik saudara Vario 160, PCX 160, dan ADV 160 itu diklaim menjadi produk yang dinantikan pecinta motor Honda.

Seperti yang disampaikan General Manager Sales AHM, Ignatius Didi Kwok.

MOTOR Plus-Online.com/Galih
Tampilan Honda Stylo 160 ABS.

"Terima kasih atas kepercayaan pengunjung IIMS 2024 yang telah memilih sepeda motor Honda. Kami akan terus melanjutkan komitmen menghadirkan produk terbaik sesuai kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam dilengkapi dengan dukungan layanan purna jual terbaik yang tersebar di seluruh Indonesia," ujar Didi Kwok mengutip situs resmi AHM.

Sebagai informasi, Honda Stylo 160 dibekali mesin 156,9 cc eSP+ dengan pendingin cairan.

Baca Juga: Isu Motor Honda BeAT Baru Bakal Rilis, Harga Bekasnya Mulai Segini

Baca Juga: Seperti Honda BeAT Versi Gambot, Motor Baru Honda 125 cc 2024 Rilis di Negara Ini

Masing-masing power dan torsi maksimalnya berada di angka 11,3 kW (15,15 hp)/8.500 rpm dan 13,8 Nm/7.000 rpm.

Motor matic Honda tersebut memiliki konsumsi bensin 45 km per liter.

Fitur-fiturnya terdiri dari Honda Smart Key System, USB Charger, All LED Lighting System, Full Digital Panel Meter.

AHM
Ada indikator ABS di panel instrumen Honda Stylo ABS.

Pada tipe tertinggi, terdapat Antilock Braking System (ABS) yang berada di pengereman depan.

Saat ini, Honda Stylo 160 dibanderol Rp 27.745.000 On The Road (OTR) Jakarta.

Dan tipe ABS dijual dengan Harga Rp 30.735.000 untuk wilayah Jakarta juga.

Nah, kalau menurut brother gimana dengan skutik yang satu ini?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular