Oli AHM dan Yamalube Banyak Dipalsukan Oli yang Asli Bisa Ketahuan dari Labelnya

Ahmad Ridho - Sabtu, 8 Juni 2024 | 21:00 WIB
MOTOR Plus/ A/ Ridho
Waspada oli palsu paling banyak merek AAHM oil dan Yamalube, untuk membedakan yang asli bisa dilihat dari label atau kemasan.

MOTOR Plus-online.com - Ada beberapa ciri khusus yang bisa membedakan oli asli atau palsu, waspada peredaran oli palsu semakin marak. 

Oli AHM dan Yamalube banyak dipalsukan oli yang asli bisa ketahuan dari labelnya.

Kasus pemalsuan oli terus berulang dan pelaku pembuat seolah tidak pernah jera walaupun sudah dipenjara.

Terbaru kasus pemalsuan oli dibongkar kepolisian dari dua ruko di daerah Tigaraksa, Tangerang Banten.

Dari usaha pemalsuan oli ini para pelaku berhasil mengantongi omzet Rp 5.2 miliar.

Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Banten membongkar pabrik oli palsu rumahan di dua lokasi di wilayah Kabupaten Tangerang, Banten.

Dari pengungkapan itu, polisi menangkap dua tersangka HB dan HW yang telah menjalankan bisnis oli palsu dalam tiga bulan terakhir.

Dalam sehari tersangka dapat memproduksi oli berbagai merek sebanyak 2.400 botol dari 10 drum oli dengan omzet Rp 57 juta.

Oleh tersangka, oli palsu itu dijual atau diedarkan ke wilayah Banten, Jawa Barat, hingga Kalimantan dengan harga Rp 24.000 per botolnya.

Baca Juga: Oli MPX 2 Asli atau Palsu Langsung Ketahuan dari Warna Tutup Botolnya Jangan Salah Beli

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular