MOTOR Plus-online.com - Seperti yang brother tahu, Marc Marquez jadi rekan setim Francesco Bagnaia di pabrikan Ducati pada MotoGP tahun depan.
Marc Marquez resmi ke pabrikan Ducati di MotoGP tahun depan dan 2026, apakah bikin Francesco Bagnaia bukan prioritas lagi?
Brother pasti tahu, koleksi gelar juara dunia Marc Marquez enggak perlu diragukan lagi.
Sejak naik ke kelas MotoGP di 2013, pembalap Spanyol tersebut sudah mempersembahkan juara dunia.
Terakhir kali pembalap dengan nomor 93 itu mempersembahkan titel bergengsi itu pada 2019.
Sudah ada total 8 gelar juara dunia, dengan rincian 6 di MotoGP, 1 di Moto2, dan 1 di 125 cc.
Pada musim depan, kakak Alex Marquez tersebut akan satu tim dengan Francesco Bagnaia.
Pertanyaannya, apakah keberadaan mantan pembalap Honda itu bikin Pecco, sapaan Francesco Bagnaia bukan lagi prioritas Ducati?
Baca Juga: Marc Marquez Blak-Blakan Mulai Mengakui Kalau Motor Ducati GP23 Kalah dari GP24
Menanggapi hal tersebut, Manajer Ducati, Davide Tardozzi angkat bicara.
Dengan tegas, Tardozzi bilang kedatangan Marc Marquez enggak pengaruh terhadap status Pecco yang sudah dipercaya Ducati.
"Tentu saja, dia adalah pembalap dengan gelar lebih banyak di grid, tapi tidak mengganggu fokus kami dari kejuaraan dunia," kata Tardozzi dikutip dari cycleword.com.
Pihaknya tetap memberikan kepercayaan Pecco untuk pengembangan motor meskipun tahun depan ada Marquez.
"Pecco punya kepercayaan kami secara total, dia memberikan tahapan pada pengembangan motor di tahun-tahun sebelumnya, jadi Pecco prioritas kami," lanjutnya.
Lebih lanjut, Tardozzi bilang kehadiran Marc Marquez dianggap sebagai rekan setim terbaik Pecco.
"Dia datang sebelum semua orang. Kemudian, kami pikir dengan memberikannya kemungkinan rekan satu tim terbaik," tukasnya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR