Selain Jakarta, Pemutihan Pajak Kendaraan 2024 Ada di Wilayah Ini, Kasih Diskon dan Banyak Lagi

Galih Setiadi - Selasa, 11 Juni 2024 | 21:29
Foto ilustrasi STNK. Pemutihan pajak kendaraan 2024 enggak cuma di Jakarta, di provinsi ini ada diskon.
GridOto.com
GridOto.com
Foto ilustrasi STNK. Pemutihan pajak kendaraan 2024 enggak cuma di Jakarta, di provinsi ini ada diskon.

Baca Juga: Warga Jakarta Girang Pemutihan Pajak Motor Kembali Digelar Bisa Bayar di PRJ Gratis Souvenir

Seperti yang diadakan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dengan nama Crash Program.

Program yang dilaksanakan sejak 20 Mei 2024 itu punya beberapa keringanan.

Mulai dari pembebasan BBNKB kedua yang berlaku hingga 19 Desember 2024.

Kedua, diskon pajak tahunan kendaraan roda dua, tiga, serta empat atau lebih.

Ketiga, pembebasan progresif pajak kendaraan bermotor, yang berlaku juga sampai 19 Desember 2024.

Empat, keringanan tunggakan pajak kendaraan bermotor, tahun pertama sampai tahun kelima.

Wajar saja kalau program tersebut mendapat respon positif dari warga, bahkan sampai ada yang angsung berkomitmen segera membayar tunggakan pajak kendaraan yang belum dibayar.

Sementara, ada juga yang mengaku tertib membayar pajak kendaraan tahunan meski memiliki lebih dari satu motor.

Editor : Aong

TERPOPULER