Bikers Ayo Ramaikan Fusion Fest 2024, Pameran Otomotif Sampai Icip Menu Makanan Sepuasnya

Ahmad Ridho - Jumat, 14 Juni 2024 | 10:14 WIB
A Production
Bikers ayo merapat tanggal 14-23 Juni 2024 ada pameran menarik mulai otomotif, hewan peliharaan, sajian makanan dan masih banyak lagi.

MOTOR Plus-online.com - Jangan lupa besok mulai hari Sabtu (14-23/6) ada pameran unik dan seru wajib dikunjungi.

Bikers ayo ramaikan Fusion Festival 2024, pameran otomotif sampai bisa icip-icip menu makanan sepuasnya.

Fusion Fest 2024 akan menghadirkan F&B, Automotif, Pest dan masih banyak lagi.

Rencananya pameran ini akan digelar mulai 14-23 Juni 2024 di Scientia Square Park, Tangerang Banten.

Bikers atau pengunjung bisa menikmati suguhan pameran paling lengkap dan unik.

Kolaborasi pecinta otomotif, hidangan (menu makanan) dan hewan peliharaan dikemas dalam pameran berkelas.

Bukan itu saja, penggemar musik juga bisa merapat karena beberapa bintang tamu akan meramaikan Fusion Fest 2024.

Siap-siap juga berdendang dan dihibur bareng Sorijilleo dan Nadila ex JKT48.

Baca Juga: Bocoran Motor Listrik Murah ALVA Rilis Pertengahan 2024 di Pameran Otomotif Ini

Baca Juga: 16 Merek Motor Baru Siap Bikin GIIAS 2024 Ramai, Ini Daftar Lengkapnya

Udah siap nikmatin semua yang enak-enak dan yang menarik dari tenant-tenant ini??

Semuanya bisa kamu temuin dan nikmatin di Fusion Fest at Scientia Square Park! Buruan, ajak teman-teman dan keluargamu untuk explore semua tenant yang ada di Fusion Fest, dan cobain semuanya yaaa!

Buat yang berminat untuk hadir meramaikan Fusion Fest 2024, jangan lupa catat tanggalnya.

Keseruan juga dimulai pada hari Sabtu (15/6/2024).

Fusion Fest
Di Fusion Festival 2024 akan ada perform dari Nadila ex JKT48 dan Sorijilleo.

Berikut rundown Fusion Fest 2024 yang dimulai hari Sabtu.

07.30 WIB: Tikum
08.00 WIB: On the bike (rolling lintas komunitas)
08.30 WIB: Tiba di Scientia Square Park
09.00 WIB: Ceremonial opening Fusion Festival, live music games dll
10.00 WIB: Selesai

Ayo ajak keluarga ke Fusion Festival 2024 dan nikmati keseruan yang enggak didapat di festival atau pameran lainnya.

Jangan lupa dicatat waktunya berbeda weekday dan weekend.

Weekday: 11.00 WIB - 21.00 WIB
Weekend: 08.00 WIB - 21.00 WIB

Untuk lebih jelasnya info acara, rundown dan sebagainya bisa cek DI SINI.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular