Dari hasil pengujian internal PT YIMM, NMAX Turbo memiliki akselerasi dari titik nol ke 100 meter bisa ditempuh cuma dalam waktu 7,2 detik.
Baca Juga: Tenaga Yamaha NMAX Turbo Gak Abis-abis Diajak Touring Sampai Libas Tanjakan
Sementara pada NMAX lama akselerasi dengan jarak yang sama dibutuhkan waktu 7,43 detik.
Pada pengetesan akselerasi jarak 200 meter dibutuhkan waktu 11,56 detik dengan kecepatan 90km/jam.
NMAX lama dengan jarak yang sama membutuhkan waktu 11,93 detik dengan kecepatan 86 km/jam.
Kemudian pada tes akselerasi berikutnya dari nol km sampai 200 km pada kecepatan 50 km/jam, Yamaha NMAX Turbo butuh waktu 9,58 detik dengan kecepatan 92 km/jam.
Sementara NMAX lama dengan jarak yang sama membutuhkan waktu 9,81 detik dengan kecepatan 89 km/jam.
Tes kecepatan NMAX Turbo vs NMAX lama juga dilakukan pada saat melewati tanjakan.
Pengetesan dilakukan pada tanjakan 10 derajat, Yamaha NMAX Turbo mampu berakselerasi lebih cepat 11,73 detik pada kecepatan 60 km/jam dibanding NMAX lama dengan 12,33 detik pada kecepatan 56 km/jam.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR