Awas AHM Oil MPX dan SPX Ini Hanya Boleh Dipakai untuk Motor Honda Tahun Muda Minimal Keluaran 2021

Aong - Selasa, 25 Juni 2024 | 10:56 WIB
Honda
AHM Oil MPX dan SPX ini hanya boleh dipakai untuk motor matic Honda keluaran baru

MOTOR Plus-online.com - Pemakai produk pabrikan sayap mengepak harus tahu jenis pelumas yang direkomendasi.

Awas AHM Oil MPX dan SPX ini hanya boleh dipakai untuk motor Honda tahun minimal 2021 karena takaran.

Seperti diketahui PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan AHM Oil tipe SPX2 dan MPX2 dengan kemasan baru.

AHM Oil SPX 2 dan MPX 2 baru kemasan baru ini khusus punya takaran atau volume 0,65 l.

Disebut telah disesuaikan kebutuhan motor matic Honda bermesin eSP 110 cc generasi terbaru.

Matic Honda bermesin eSP 110 generasi terbaru ini mulai diproduksi tahun 2021, seperti Honda BeAT, Honda Scoopy dan Honda Genio.

Ketiga motor matic Honda rangka eSAF ini,menggunakan oli mesin hanya 0,65 liter.

Dengan AHM Oil baru ini, cocok untuk matic Honda yang hanya menggunakan oli mesin 0,65 liter.

Tentu dengan oli ini, konsumen bisa lebih menghemat namun pemakai motor matic sejenis di bawah tahun itu haram menggunakan pelumas ini.

Baca Juga: Jarang yang Tahu AHM Oil MPX 3 Pelumas Resmi Motor Honda yang Punya Masa Pakai Segini

Baca Juga: Pabrik Oli Palsu Dibongkar Polisi Ribuan Botol AHM Oil, Yamalube dan Federal Oil Siap Beredar

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular