Marc Marquez Siap Kehilangan Mahkota Sachsenking di MotoGP Jerman 2024

Ardhana Adwitiya - Kamis, 4 Juli 2024 | 22:05 WIB
MotoGP.com
Marc Marquez saat konfrensi pers sebelum MotoGP Jerman 2024, Kamis (4/7/2024).

MOTOR Plus-online.com - MotoGP Jerman 2024 akan berlangsung di Sirkuit Sachsenring akhir pekan ini (5-7/7/2024).

Marc Marquez siap kehilangan mahkota Sachsenking di MotoGP Jerman 2024, padahal balapan belum mulai.

Pembalap Gresini Racing itu jadi favorit karena sering menang di Sirkuit Sachsenring.

Bahkan Marc Marquez mendapat julukan Sachsenking setelah juara 11 kali.

Detailnya satu kali juara GP125 (2010), dua kali juara Moto2 (2011-2012), dan 8 juara MotoGP (2013-2019, 2021).

Meski dijuluki raja Sachsenring, Marc Marquez mengaku enggak yakin bisa bertarung di baris depan.

Hal itu diakui Marquez saat konfrensi pers sebelum MotoGP Jerman 2024, Kamis (4/7/2024).

Pre-event Press Conference juga dihadiri Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.

Baca Juga: Jelang MotoGP Jerman Akhir Pekan Ini Sudah Hampir 1.000 Hari Marc Marquez Gagal Menang di MotoGP Sebut Dirinya Bukan Favorit

"Prediksinya lebih baik dari Assen, tapi jika saya ingin meraih akhir pekan sempurna dengan langkah yang tepat dan tidak ada yang mengganggu," ucap Marc Marquez.

"Mungkin saya bisa mengalahkan dua pembalap ini," lanjutnya sambil melirik Pecco Bagnaia dan Jorge Martin.

Bagi Marqeuz, sulit untuk mengejar Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.

"Saat balap mereka selangkah lebih maju, bahkan Pecco dua langkah lebih unggul dari pembalap lain," tambahnya.

"Kami akan melakukan 100 persen dan kita lihat fakta Sachsenring dapat membuat saya sedikit maju dan bertarung dengan dua pembalap ini," sambung pembalap julukan Semut Cevera itu.

"Tentu saya ingin punya peluang juara, saya harus sempurna di Sachsenring seperti di masa lalu," tambah Marc Marquez.

"Tapi dulu saya kompetitif di semua trek, dan sekarang saya merasa berbeda," lanjutnya.

MotoGP.com
Pre-event Press Conference MotoGP Jerman 2024 dihadiri Francesco Bagnaia (kiri), Jorge Martin (tengah) dan Marc Marquez (kanan).

"Sekarang mereka lebih kencang, jadi kita lihat saja apakah saya punya kesempatan untuk cukup level, cukup kencang buat mengejar mereka," sambungnya.

"Ini bukan akhir pekan yang mudah seperti yang banyak orang katakan," pungkas pembalap nomor start 93 itu.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ardhana Adwitiya


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular