MOTOR Plus-Online.com - Bikin geleng-geleng dengan harga motor listrik baru yang satu ini.
Launching motor listrik baru cuma ada 400 unit di dunia harga setara 6 Yamaha NMAX Turbo 2024, apa spesialnya selain edisi terbatas?
Motor listrik yang dimaksud adalah DAB 1 Alpha, dengan model debut di tahun ini.
Dikutip dari Paultan, motor tanpa bensin tersebut merupakan besutan DAB yang sudah diakuisisi Peugeot Motorcycles.
Desainnya yang ramping mengingatkan terhadap Husqvarna Svartpilen dan Vitpilen.
Motor tersebut dibuat di Beaulieu-Mandeure dan didesain di Bayonne, Prancis.
Bicara spesifikasinya, DAB 1 Alpha menggunakan baterai lithium-ion 72 volt dengan kapasitas 7,1 kWh.
Dengan baterai tersebut, jarak tempuh yang bisa dicapai 150 km dari kondisi penuh.
Baca Juga: Update Motor Listrik Suzuki e-Burgman Siap Muncul Akhir Tahun
Baca Juga: Cocok Buat Antar Sekolah Motor Listrik Murah Greentech Unity Cuma Rp 6 Juta Jarak Tempuh 100 Km
Menggunakan dinamo DC brushless, motor yang enggak ada knalpotnya ini memiliki power 34,6 dk dan torsi 395 Nm, top speed atau kecepatan maksimalnya 130 km/jam.
Enggak cuma unitnya yang bisa ngebut, motor listrik ini juga gaspol soal pengisian daya baterai, hanya butuh 3 jam dari 0 hingga penuh.
Motor listrik dengan roda jari-jari berukuran 17 inci itu dibekali pengereman Brembo dan didukung dengan Antilock Braking System (ABS) di depan dan belakangnya.
Dari segi fitur, terdapat empat mode berkendara, yaitu Eco, Standard, Sport, dan Nitrous, belum termasuk mundur untuk memudahkan saat ingin keluar pas parkir.
Menariknya, terdapat tombol 'Nitrous' berwarna biru yang akan memberikan tambahan power.
Untuk penyajian informasi, terdapat layar LCD 2,8 inci yang berada di depan.
Adapun harga motor listrik tersebut 14.900 Euro, atau sekitar Rp 261,4 jutaan.
Harganya bisa kebeli motor baru yang sedang ramai saat ini, yaitu Yamaha NMAX Turbo, tepatnya 6 unit, bro.
Berdasarkan data dari website Yamaha Indonesia, Yamaha NMAX Turbo Tech MAX dibanderol Rp 43,25 juta.
Nah, kalau motor listrik ini datang dan dijual di Indonesia, apakah brother berminat?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR