Tren Helm Pembalap MotoGP Jadul Tapi Baru, Ulah Marc Marquez?

Reyhan Firdaus - Rabu, 24 Juli 2024 | 18:10 WIB
marcmarquez93.com
Helm Marc Marquez edisi retro dari Shoei

Meski bentuknya klasik, helm ini punya standar keamanan tinggi dengan material komposit fiber.

Baca Juga: Helm Kenangan Marc Marquez Balapan MotoGP Bersama Honda Akan Dijual

Tidak heran helm ini sering dipakai pembalap, untuk event historis dengan motor-motor klasik.

Ditambah lagi pabrikan lagi rajin bikin produk, yang desainnya terinspirasi motor era lampau.

Di Indonesia misalnya ada Kawasaki W-series dan Z900RS, lalu Yamaha dengan XSR155.

Karena modelnya full face dengan visor, pastinya tetap safety dan nyaman dipakai di kecepatan tinggi.

Nah, helm retro edisi pembalap MotoGP paling baru adalah HJC V10 Fabio Quartararo.

HJC / IKKS
HJC V10 edisi Fabio Quartararo

Pabrikan helm asal Korea Selatan ini gabungkan desain klasik V10, dengan grafis El Diablo.

Modelnya lebih mirip helm era 80an, lalu ada detail mewah misalnya emblem HJC di sampingnya.

Materialnya juga sudah komposit fiber, tali DD ring dan ada emergency release buat cheekpad-nya.

Saat ini HJC V10 Fabio Quartararo baru dijual di Eropa, dengan harga 399 Euro.

Kalau dikonversi ke Rupiah jadi Rp 7.076.263, wajar mahal karena speknya memang helm full face premium nih.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular