MOTOR Plus-Online.com - Padahal lebih banyak fitur, motor baru Yamaha NMAX 2024 yang paling laris di Jawa Barat bukan varian Turbo.
Seperti yang brother tahu, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merilis dua tipe skutik yang satu ini.
Mulai dari varian Neo yang terbagi dua, yaitu Neo dan Neo S.
Sedangkan versi "Turbo" ada tiga, yaitu "Turbo", "Turbo" Tech MAX, dan "Turbo" Tech MAX Ultimate.
Eits, walaupun tipe "Turbo" lebih banyak fitur, bukan berarti jadi yang paling laku loh.
Di Jawa Barat misalnya, tipe Neo justru lebih diminati masyarakat.
Seperti yang disampaikan Chief Yamaha Area Jawa Barat, Fitri Agustadhi.
"40 (dan) 60 (persen) lah. Ya (lebih besar) dikit (tipe) Neo," ungkap Fitri Agustadhi, Kamis (25/7/2024).
Baca Juga: Ternyata Yamaha NMAX Model Lama Setop Produksi, Enggak Ada Stok Lagi?
Baca Juga: Terbaru Harga Yamaha NMAX Turbo vs Model Lama Juli 2024, Bedanya Jauh?
Fitri menuturkan, penyebaran informasi lewat media sosial mampu mendongkrak penjualan.
Meski begitu, ia mengatakan kondisi tersebut belum tentu sama di kemudian hari.
"Tapi ini masih baru awal ya, (kurang lebih) baru 3 minggu, kan kita belum tahu respon ke depannya bakalan seperti apa," akunya.
Sebagai informasi, Yamaha NMAX terbaru dijual dengan harga Rp 32,7 juta untuk tipe Neo.
Kemudian, varian Neo S dibanderol Rp 33,7 juta.
Pada tipe "Turbo" harganya Rp 37,75 juta, lanjut pada versi "Turbo" Tech MAX Rp 43,25 juta, dan "Turbo" Tech MAX Ultimate Rp 45,25 juta.
Salah satu pembeda antara tipe Neo dan "Turbo", yaitu di bagian Continuous Variable Transmission (CVT).
Untuk tipe Neo, penggeraknya masih terdapat roller, sedangkan Turbo sudah elektrik.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR