Motor Baru Honda Blade 2024 Meluncur Mirip Revo Harga Cuma Rp 12 Jutaan

Ahmad Ridho - Selasa, 30 Juli 2024 | 12:30 WIB
greatbiker.com
Resmi meluncur Honda Blace 110 versi 2024 harga murah cuma Rp 14 jutaan.

MOTOR Plus-online.com - Di Indonesia motor bebek kalah pamor dengan dominasi motor matic yang semakin beragam, tapi tidak berlaku di negara Asia lain.

Motor baru Honda Blade 2024 meluncur mirip Revo harga cuma Rp 14 jutaan.

Dibanding Honda Blade, Supra X jauh lebih laku karena terkenal memiliki mesin bandel dan irit bensin.

Blade sendiri memang sudah tidak lagi dijual di sini yang tersisa hanya Supra X, Revo dan Supra GTR 150.

Honda Blade sudah tidak ada lagi yang versi terbaru.

Tapi di negara Asia lain seperti Vietnam dan Thailand, motor bebek memang masih terbilang laris.

Walaupun dominasi motor matic sudah mulai merata, moped sebutan motor bebek tidak kalah peminatnya.

Seperti Honda Blade 110 versi 2024 yang baru saja meluncur dengan desain dan striping baru.

Dikutip dari laman greatbiker.com, Honda Vietnam baru-baru ini resmi meluncurkan produk barunya, model baru Honda Blade 110.

Baca Juga: Motor Baru Yamaha NMAX 2024 yang Terlaris di Jawa Barat Bukan Tipe Turbo, Kok Bisa?

Baca Juga: 5 Negara Tujuan Penyelundupan Motor Baru Diungkap Bareskrim Polri Negara Rugi Rp 876 Miliar

Honda Blade 110 dianggap sebagai motor populer untuk keluarga di Vietnam.

Motor ini berguna dalam berbagai aplikasi dan merupakan penyempurnaan dari model sebelumnya yang dijual sejak 2018.

Menggabungkan desain Wave 110 i dan Supra 150, namun tetap menjadi motor keluarga dengan kesan sangat sporty.

Honda Blade hadir dengan mesin 109,1 cc, 1 silinder, 4 tak dengan tenaga maksimal 8,2 tenaga kuda dan torsi maksimal 8,6 Newton meter.

Mesin baru ini diklaim pabrikan memiliki tingkat konsumsi bahan bakar yang sangat rendah, yaitu 54 kilometer per liter.

greatbiker.com
Honda Blade hadir dengan model baru mesin 110cc dijual di Vietnam mulai Rp 12 jutaan.

Terhubung dengan transmisi melingkar 4 kecepatan, mengirimkan tenaga ke roda belakang melalui rantai.

Sedangkan untuk desain cukup sederhana sesuai dengan fungsi dan harganya karena itu tidak terlalu banyak fitur.

Sistem penerangan masih menggunakan lampu halogen.

Speedometer memiliki tampilan jam analog dengan tampilan indikator posisi gigi, bahan bakar dan lampu sein termasuk lampu jauh dan rendah, yang cukup sederhana.

Baca Juga: Meluncur Motor Matic Baru Desain Adventure Ala Honda CT125 Mesin Gede Harga Lebih Murah

Honda Blade terbaru ini hadir dengan tiga model utama, dimulai dari model standar.

Untuk peleknya menggunakan jari-jari 17 inci dengan sistem rem tromol baik depan maupun belakang.

Model selanjutnya menggunakan pelek wire-spoke 17 inci dan sistem rem depan cakram tunggal dan di belakang teromol.

Sedangkan untuk model teratas dengan harga tertinggi hadir dengan pelek alloy 17 inci dan sistem rem depan cakram tunggal dan rem teromol belakang

Harga jual resminya di Vietnam adalah Honda Blade 110 standar akan dibanderol dengan harga 19.250.000 Dong Vietnam atau sekitar Rp 12.424.765.

Sedangkan model menengah akan dibanderol dengan harga 20.850.000 Dong Vietnam atau sekitar Rp 13.457.472, dan model kelas atas dilengkapi dengan pelek racing dijual 22.350.000 Dong Vietnam atau sekitar Rp 14.425.636.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular