MOTOR Plus-Online.com - Enggak cuma performanya yang apik, rupanya Yamaha NMAX Turbo 2024 juga bisa diajak irit bensin.
Iritnya seliter bensin Yamaha NMAX Turbo 2024 bisa sampai 45 km, tinggal lakukan ini bro gampang banget.
Ada beberapa teknologi yang mempengaruhi performa serta konsumsi bensin motor baru Yamaha tersebut.
Mulai dari dua mode berkendara, yaitu Town Commuting (T-Mode) dan Sport Touring (S-Mode).
Saat mengikuti touring 'NMAX Tour Boemi Nusantara' belum lama ini, MOTOR Plus-Online ingin membuktikan performa serta konsumsi bensinnya.
Hasilnya, dengan lebih banyak menggunakan S-Mode, top speed bisa sampai 120 km/jam dan konsumsi bensin 37,6 km per liter.
Kondisinya berada di jalan lurus di Kawasan Pantai Utara (Pantura) Cirebon, Jawa Barat, dengan bobot pengendara 100 kg.
Eits, ternyata motor matic baru Yamaha ini bisa diajak lebih irit bensin, lho.
Baca Juga: Video Sorot Lampu Yamaha NMAX Turbo 2024, Terang atau Enggak Nih Bro?
Baca Juga: Setelah Yamaha NMAX Turbo 2024, Aerox Bakal Dapat Giliran Pakai YECVT?
Seperti yang dicatat GridOto.com dengan konsumsi bensin hingga 45 km per liter.
Hal tersebut saat melintasi Jakarta Timur hingga Karawang dengan sesekali memainkan 'Turbo' Y-Shift dan ngebut hingga 120 km/jam.
Pengetesan menggunakan T-Mode, dan putaran gas selalu berada dalam kondisi indikator Variable Valve Actuation (VVA) tidak aktif.
Adapun VVA pada skutik MAXi Yamaha tersebut akan aktif di atas 6.000 rpm atau di atas 70 km/jam.
Kalau di bawah dua kondisi tersebut, maka konsumsi bensin motor ini bisa irit banget.
Seandainya gaya riding-nya lebih kalem lagi, bukan tidak mungkin akan lebih hemat bensin lagi, tuh.
Kalau menurut brother, angka segitu terbilang irit bensin atau enggak nih?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR