MotoGP 2024 Baru Mulai Lagi Penyakit Towing Marc Marquez Kambuh Dua Pembalap Ini Jadi Target

Uje - Sabtu, 3 Agustus 2024 | 12:20 WIB
Mateusz Jagielski
MotoGP 2024 Baru Mulai Lagi Penyakit Towing Marc Marquez Kambuh Dua Pembalap Ini Jadi Target

MOTOR Plus - online.com MotoGP 2024 baru saja digelar kembali usai jeda musim panas di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Tapi baru satu balapan digelar, penyakit lama Marc Marquez sudah kambuh.

Bukan soal selalu jatuh saat latihan atau practice.

Tapi penyakit Marc Marquez towing atau mengikuti pembalap lain muncul lagi.

Marc Marquez kelihatan berusaha towing atau mengikuti pembalap lain demi mendapatkan slipstream.

Ini jelas Marc Marquez lakukan untuk bisa langung lolos ke sesi kualifikasi Q2.

Karena musim ini Marc Marquez seringnya mentok di Q1 yang membuatnya gagal bertarung jadi pemenang balapan.

Terlihat pada sesi Practice MotoGP Inggris, Marc Marquez berusaha towing ke Aleix Espargaro.

Baca Juga: Hasil Practice MotoGP Inggris 2024, Marc Marquez Nyaris Nyebur Q1

Pak RT Aleix Espargaro memang selalu kencang di Silverstone.

Tapi jelas Aleix sadar dan terlihat melambatkan motornya.

Untungnya pada saat bersamaan muncul Jorge Martin, yang 'membantu' Marc Marquez menajamkan waktu dan berada di posisi 10.

Hasil tersebut bikin Marc Marquez lolos langsung ke Q2.

Marc Marquez sendiri mengakui ia baru satu kali mengikuti orang atau towing di MotoGP 2024.

"Saya tidak pernah berusaha towing ke siapapun musim ini, tapi hari ini saya terasa lambat," terangnya dikutip dari GPone.com

"Jadi saya mencoba melihat siapa yang kencang, dan pilihan saya pertama adalah Aleix," lanjutnya.

"Tapi Aleix kemudian melambat, tapi kemudian saya bertemu Martin dan saya yakin ia juga lebih kencang dari saya," tutupnya.

Source : GPOne.com
Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular