Cek Harga Kawasaki Ninja ZX-25RR Terlangka Karena Cat Motif Lama

Reyhan Firdaus - Kamis, 8 Agustus 2024 | 10:10 WIB
KMI
Kawasaki Ninja ZX-25RR ini paling langka karena cat motif lama

MOTOR Plus-online.com - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) luncurkan Ninja ZX-25RR paling langka.

Motor itu adalah Kawasaki Ninja ZX-25RR 40th Anniversary, kenapa paling langka?

Soalnya motor supersport ini hanya dibuat selama tahun 2024 saja, untuk merayakan event penting.

Dimana ini jadi perayaan launching Ninja ZXR750, yang dikenal barometer motor superbike di tahun 1984.

Makanya Kawasaki bikin beberapa model Ninja, dengan cat yang ikonik dari ZXR750.

KMI
Aksesoris seperti engine guard jadi penanda Ninja 40th Anniversary

Sebelumnya PT KMI meluncurkan seri 40th Anniversary, buat Ninja ZX-10R, ZX-6R dan ZX-4RR.

“Banyak request Kawasaki Lovers di Indonesia ingin seri 40 tahunan pada Ninja ZX-25RR, akhirnya kami wujudkan," buka Michael C. Tanadhi, Dept. Head Sales & Promotion PT. KMI.

Konsep catnya mirip, yaitu motor didominasi warna lime green dengan strip putih dan biru.

Kombinasi warna ZXR750 ini legendaris, waktu dipakai Scott Russell berikan gelar pertama WSBK Kawasaki di tahun 1993.

Rangka serta swing arm juga dicat silver, makanya tampilannya lebih kekar nih.

Baca Juga: Rupanya Kawasaki Ninja Sudah 40 Tahun, Luncurkan 3 Motor Siap Masuk Indonesia

Selain cat, ada aksesoris yang hanya ada di seri 40th Anniversary, misalnya windshield smoke dan engine guard.

Pastinya motor ini bakal jadi rebutan kolektor dan fans Kawasaki, apalagi dibuat terbatas.

Sebagai informasi, varian Ninja 40th Anniversary lain stoknya terbatas banget.

"Ninja ZX-10R 5 unit, Ninja ZX-6R 10 unit lalu ZX-4RR sebanyak 10 unit," terang Michael.

KMI sendiri tidak mengumumkan berapa unit ZX-25RR seri spesial ini dibuat, makin bikin nafsu kolektor tuh.

KMI
Kawasaki Ninja ZX-25RR 40th Anniversary

Sebagai informasi, Ninja ZX-25RR merupakan seri tertinggi Kawasaki Ninja 250 4 silinder.

Dibanding ZX-25R ABS reguler, varian RR pakai sokbreker belakang Showa BFRC Lite, mirip ZX-10R.

Suspensi USD Showa depan juga dilengkapi setelan preload, sehingga makin adjustable buat kebutuhan dan bobot rider.

Untuk harga Kawasaki Ninja ZX-25RR 40th Anniversary itu dibanderol Rp 138 juta OTR Jakarta.

Artinya ada selisih Rp 4,5 juta dengan Kawasaki Ninja ZX-25RR, namanya juga barang limited edition!

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular