Kepanjangan Dari MotoGP, Ternyata Balap Motor Zaman 1949

Reyhan Firdaus - Kamis, 8 Agustus 2024 | 14:13 WIB
MotoGP
Balap MotoGP sudah berusia 75 tahun

MOTOR Plus-online.com - MotoGP jadi balap motor favorit banyak orang, tahu kepanjangannya?

Kepanjangan dari MotoGP adalah Motorcycle Grand Prix, alias balap motor dunia.

Sebelumnya namanya adalah FIM Road Racing World Championship Grand Prix.

Sesuai namanya, MotoGP jadi balapan motor yang dipertandingkan di kejuaraan dunia.

MotoGP adalah level tertinggi dari tiga kategori balap motor di bawah naungan FIM.

Fédération Internationale de Motocyclisme atau FIM, adalah organisasi yang menaungi balap motor dunia.

Dulu balap motor sudah ada dari era 1920an, dan akhirnya FIM bikin balapan secara resmi.

Diselenggarakan 1949, Harold Daniell memenangkan kelas puncak 500 cc di Isle of Man TT.

Kelas puncak GP500 ini bertahan, dan dikenal akan kejayaan mesin 2-tak.

Namun di tahun 2002, kelas ini mulai terganti mesin 1.000 cc 4-tak.

Kelas puncak ini diberi nama MotoGP, dan jadi nama yang melekat sampai sekarang.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular