MOTOR Plus-Online.com - Bursa transfer Marc Marquez ke tim Ducati pabrikan di musim depan sampai jadi perhatian legenda MotoGP, Valentino Rossi.
Seperti yang brother tahu, Marc Marquez yang kini masih berada di Gresini Racing akan 'naik kelas' ke tim pabrikan.
Yup, pembalap kelahiran Spanyol itu akan berseragam merah bersama Francesco Bagnaia di musim depan.
Petinggi tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team itu heran dengan keputusan Ducati.
Bahkan, legenda hidup MotoGP tersebut mempertanyakan kejelasan nasib pembalap muda.
Seperti Jorge Martin, yang sebelumnya digadang-gadang menjadi tandem Pecco Bagnaia di MotoGP 2025.
Semua itu berubah setelah Marc Marquez menolak bergabung ke tim satelit Ducati.
Banyak anggapan Ducati panik hingga tega 'membuang' Jorge Martin dan masangkan Marquez dengan Pecco.
Baca Juga: Marc Marquez Bilang Begini Setelah Gagal Podium di MotoGP Inggris 2024
Maka dari itu, Valentino Rossi terheran-heran dengan keputusan pabrikan Borgo Panigale itu.
"Sejujurnya, saya tidak paham cerita ini (memilih Marc Marquez ke Ducati) dengan baik," buka Rossi dikutip dari Corsedimoto.com.
"Nampaknya semua siap dengan kedatangan Jorge Martin di tim resmi. Bagnaia siap di segala kondisi, dia peraih juara dunia MotoGP dua kali dan dia sedang bertarung untuk gelar ketiganya di tahun ini," lanjutnya.
Lebih lanjut, menurutnya, Langkah Ducati menggaet Marc Marquez dianggap mengkhianati proyek mereka dengan pembalap-pembalap muda.
"Ducati sudah mengatur sistem yang menarik, dengan tingkatan yang melibatkan pembalap muda agar meningkat dengan mimpi suatu saat bisa bergabung di tim resmi," kata The Doctor.
"Martin dan Bezzecchi juga berharap, tapi sayangnya mereka memutuskan memilih Marc. Wajar bagi pembalap muda, yang sudah mengabdi dengan pabrikan selama bertahun-tahun, merasa terkhianati," tegas Rossi.
Nah, apakah brother setuju dengan komentar pedas Valentino Rossi?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR