Vespa LX 125 Murah Tahun Muda Lokasi Klaten STNK dan BPKB Komplit Buka Harga Rp 31 Jutaan

Ardhana Adwitiya - Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:39 WIB
Portal.lelang.go.id
Vespa LX 125 i-get dilelang di Klaten, Jawa Tengah.

MOTOR Plus-online.com - Vespa LX 125 jadi tipe Vespa termurah yang dijual PT Piaggio Indonesia.

Motor matic itu dijual Rp 45.350.000 untuk On the Road DKI Jakarta.

Kalau harga barunya masih kemahalan, bisa cek Vespa LX 125 yang dijual secara lelang.

Yup, motor 125 cc itu ada yang dilelang melalui situs portal.lelang.go.id.

Pengadilan Agama Klaten melelang sejumlah aset diantaranya satu unit Vespa LX 125 i-get tahun 2020.

Hal itu sesuai dalam Penetapan Ketua Pengadilan Agama Klaten Nomor 003/Pdt. Eks/2023/PA.Klt tanggal 24 Juli 2024 tentang Penetapan Eksekusi Lelang.

Adapun lelang diselenggara dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surakarta.

Dalam foto, terlihat kondisi Vespa LX 125 yang dilelang masih cukup mulus.

Baca Juga: Harga Vespa LX 125 Bekas Terbaru Agustus 2024 Motor Murah Cuma Segini

Body dibalut warna kuning, serta belum ada sparepart modifikasi.

Soal surat-surat, motor buatan Vietnam ini dilengkapi STNK dan BPKB.

Lelang akan berlangsung dengan penawaran terbukat atau  Open Bidding.

Vespa LX 125 dilelang dengan nilai limit Rp 31.669.000.

Kalau tertarik ikut lelang, wajib setor uang jaminan sebesar Rp 6.333.800.

Uang jaminan diserahkan paling lambat 10 September 2024.

Portal.lelang.go.id
Vespa LX 125 i-get 2020 warna kuning dilengkapi STNK dan BPKB.

Sementara lelang akan dilaksanakan pada 11 September 2024 jam 10:00 WIB.

Kalau masih penasaran dengan kondisi motor, bisa mendatangi Pengadilan Agama Klaten, Jalan KH. Samanhudi No.9 Klaten, Jawa Tengah.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular