MOTOR Plus-online.com - Ai Ogura resmi bergabung dengan Trackhouse Racing buat MotoGP 2025.
Banyak yang heran, mengapa pembalap didikan Honda ini memilih gabung tim satelit Aprilia.
Padahal sejak tahun 2022, Ai Ogura digadang-gadang jadi pembalap masa depan Honda.
Mengingat karirnya berawal dari Asia Talent Cup, lalu balapan bersama Honda Team Asia di Moto3 dan Moto2.
Namun sejak awal tahun 2024, Ai Ogura terlihat menjauh dari radar Honda Racing Corporation.
Terlihat dimana pembalap berusia 23 tahun ini, pindah ke MT Helmets -MSi Moto2.
Meski demikian, Ai Ogura masih dianggap calon pengganti Takaaki Nakagami di LCR Honda.
Apalagi sponsor Idemitsu, bakal mendukung karena status Ai Ogura sebagai pembalap Jepang.
Namun Ai ogura pilih ke Trackhouse Racing, dengan kontrak 2 tahun mulai MotoGP 2025.
"Aku berterima kasih pada orang, yang support pilihanku ini," jelas pembalap kelahiran Kiyose, Tokyo ini.
Baca Juga: Honda Kena Gocek, Pembalap Didikannya Disikat Aprilia Buat MotoGP 2025
Malah Ai Ogura, bilang gabung Trackhouse Racing langkah menuju impiannya.
"Ini langkah final menuju MotoGP sebagai puncak balapan, aku senang bisa gabung," lanjut Ai Ogura.
Bisa jadi, Ai Ogura pilih Trackhouse Racing karena performa Aprilia RS-GP jauh lebih baik dibanding Honda RC213V.
Sebagai informasi, Trackhouse Racing berada di posisi klasmen tim ke-8 dengan 97 poin.
Lalu LCR Honda dan tim pabrikan Repsol, berada di posisi buncit ke-10 dan ke-11.
Poinnya digabung saja cuma 36, jadi memang lebih mendingan membelot ke Aprilia.
Nantinya Ai Ogura akan menemani Raul Fernandez, yang melanjutkan kontraknya dengan Trackhouse Racing.
Ai Ogura jadi pembalap Moto2 kedua, yang resmi naik kelas ke MotoGP 2025.
Sebelumnya ada Fermin Aldeguer, yang sudah dikontrak Ducati dan bakal masuk Gresini Racing.
Somkiat Chantra, pembalap Thailand di Honda Team Asia, juga isunya diincar LCR untuk naik kelas MotoGP.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR