MOTOR Plus - online.com Hasil membanggakan diraih oleh pembalap Indonesia yang turun di ajang Asia Talent Cup Kiandra Ramadhipa.
Kiandra Ramadhipa berhasil raih podium kedua pada race 2 Asia Talent Cup yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (18/8).
Kiandra Ramadhipa berhasil raih podium kedua di belakang Zen Mitami asal Jepang.
Ia berhasil ungguli pembalap tuan rumah Farish Hafiy.
Balapan race 2 Asia Talent Cup Malaysia sendiri berlangsung sangat sengit.
Para pembalap terutama rider Jepang berusaha langsung merangsek naik ke posisi teratas.
Kiandra sendiri terlihat sempat tertinggal dari rombongan top 3 di pertengahan balap.
Namun, di tiga lap terakhir Kiandra Ramadhipa berusaha merangsek naik ke posisi teratas.
Baca Juga: Pembalap Indonesia Kiandra Ramadhipa Nyaris Podium Race 1 Asia Talent Cup Malaysia Klasemen Solid
Tapi saat itu Zen Mitami diuntungkan para pembalap dibelakanganya saling sikut makanya ia bisa menjauh.
Jarak antara Mitami dan para pembalap di belakangnya mencapai dua detikan.
Makanya pertarungan tinggal menyisakan perebutan juara kedua.
Kiandra Ramadhipa berhasil mengambil racing line di sisi luar tikungan terakhir Sirkuit Sepang.
Efeknya ia mendapatkan speed yang cukup baik untuk meraih posisi kedua.
Hasil ini membuat perolehan poin dari Kiandra Ramadhipa bertambah 20 poin menjadi 71 poin dan kini duduk di posisi dua klasemen.
KOMENTAR