MOTOR Plus-online.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melakukan gebrakan dengan meluncurkan Yamaha NMAX Turbo.
Sorry Bro! Yamaha NMAX Turbo enggak kenal istilah vampir oli.
Yamaha NMAX Turbo resmi diluncurkan di Jakarta pada Rabu (12/6/2024) lalu.
Skutik bongsor ini tetap mengusung mesin 155cc namun dengan desain terbaru yang terlihat sangar.
Keunggulan yang ditawarkan ada pada bagian setang kiri yang dilengkapi tombol untuk menghasilkan tambahan akselerasi dan deselerasi.
Teknologi yang disematkan pada skutik yang pertama kali diluncurkan tahun 2015 ini salah satunya adalah Yamaha Electric CVT (YECVT).
Terobosan teknologi itu diintegrasikan melalui mesin blue core 155cc baru SOHC 4 katup berpendingin cairan.
NMAX Turbo memiliki dua pilihan riding mode yakni T mode untuk commuting dan S mode untuk mode sport.
NMAX Turbo hadir dalam pilihan Neo, Neo S, Turbo, Turbo Tech Max dan Turbo Tech Max Ultimate.
Baca Juga: Launching Yamaha TMAX Tech Max 2025 Harga Setara 6 NMAX Turbo, Cuma Pakai Warna Baru?
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR