MOTOR Plus-onlline.com - Ramai kasus bengkel nakal getok harga Rp 1,5 juta buat servis kopling.
Videonya diunggah akun TikTok @akuninfo64, Senin (19/8/2024).
Setelah video itu ramai, muncul video lanjutan yang memperlihatkan kondisi motor.
"Silahkan berkometar sesuka hati kalian karna semua punya tanggapan masing saya post cuman untuk tidak ada korban selanjutnya," tulis dalam keterangan postingan.
Dalam video, ia menjelaskan kalau motornya dibongkar lagi dan kena jasa bongkar Rp 200 ribu.
Walau masih rusak, motor itu dibawa ke bengkel lain.
Akhirnya motor diperbaiki di bengkel lain dengan biaya sekitar Rp 500 ribu.
Kemudian ia memamerkan motor miliknya, modifikasi scrambler bermesin Honda CBR150R old atau dikenal dengan 'CBR Karbu'.
Baca Juga: Viral Bengkel Nakal di Jaksel Paksa Bayar Rp 1,5 Juta, Harga Kampas Kopling Cuma Rp 31 Ribu
Motor sport itu merupakan completely built up (CBU) dari Thailand.
Namun oleh @akuninfo64 diubah bergaya scrambler.
Ciri khas motor kustom aliran scrambler yaitu tangki klasik, desain knalpot, dan kaki-kaki.
Paling terlihat adalah bentuk knalpot yang melengkung ke atas dan sejajar dengan bagian bawah jok.
Desain knalpot ini bertujuan agar saluran pembuangan tidak terganggu jika motor nyusruk ke genangan air.
Biasanya modifikator atau builder akan memasang ban dual purpose biar enak dipakai main tanah.
Walau body bergaya scarmbler, namun kaki-kaki lebih ke supermoto.
Terpasang sok upside down panjang dengan pelek jari yang dibalut ban aspal.
Sekedar info, sparepart CBR150R terkenal susah didapat karena unitnya impor dari Thailand dan sudah stop produksi.
Kalau pun ada stok harganya juga cukup mahal.
Pantauan MOTOR Plus-online dari e-commerce, harga kampas kopling CBR150R Thailand dijual Rp 300 ribuan.
Klik Link Ini untuk lihat video lengkapnya.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR