MOTOR Plus-Online.com - Para pemilik motor penting banget untuk mengetahui jenis kampas kopling yang ada pada motor.
4 jenis kampas kopling motor, buruan cek sebelum servis ke bengkel.
Dikutip dari website resmi Suzuki, kampas kopling motor merupakan komponen yang menghubungkan dan memutuskan hubungan antara mesin dengan transmisi.
Selain itu juga mentransmisikan energi putaran mesin menuju transmisi dan ke roda penggerak motor.
Setidaknya, ada beberapa jenis komponen motor tersebut, yaitu:
Jenis ini terendam dalam minyak mesin, biasanya dipakai pada motor yang memakai transmisi manual.
Minyak mesin ini berfungsi untuk melumasi dan mendinginkan kampas pendingin saat terjadi pendinginan.
Dengan begitu, perawatan kampas kopling jenis ini terbilang lebih gampang, serta daya tahan yang baik.
Baca Juga: Servis Kopling Honda CBR150R Old Bisa Subtitusi Sparepart Motor Ini Jadi Murah Meriah
Untuk jenis yang satu ini kebanyakan dipakai pada motor matic.
Sesuai namanya, kampas kopling ini kering tidak memakai minyak sebagai pelumasnya.
Jenis kampas kopling ini menggunakan bahan friksi berupa serat keramik yang tahan panas dan memiliki koefisien ketahanan yang tinggi.
Biasaya, jenis yang satu ini dipakai motor balap atau yang berperforma tinggi.
Kampas kopling ini menggunakan lapisan logam sebagai bahan gesek, biasanya dipakai pada motor gede atau off road.
Sama seperti yang berbahan keramik, jenis yang satu ini juga bagus dari segi daya tahan.
Tapi, materialnya cenderung memberikan sensasi kopling yang terasa lebih keras dan kurang nyaman.
Nah, kalau motor yang brother punya pakai jenis kampas kopling yang mana nih?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR