ESDM Sarankan Pemda Modifikasi Motor Listrik dari Kendaraan Dinas Plat Merah, Gratis Ditanggung Pusat

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 24 Agustus 2024 | 13:40 WIB
Tribun Jogja/Obed Doni Ardiyanto
Suzuki Titan jadi kendaraan dinas Kades di Klaten.

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi atau konversi motor bensin jadi listrik terus digenjot pemerintah.

Bahkan pemerintah membuat Program Konversi 1000 Motor Listrik gratis.

Program tersebut diselenggarakan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Sejauh ini pelibatan badan usaha untuk konversi gratis menunjukkan hasil yang cukup baik.

Seperti dikatakan Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana.

"Dukungan badan usaha baik BUMN, maupun swasta nasional telah memberikan kontribusi yang besar dalam mewujudkan visi pemerintah untuk menciptakan masa depan yang lebih bersih dan berkelanjutan," ujar Dadan dikutip dari siaran pers, Kamis (22/8/2024).

Dukungan badan usaha sektor ESDM tersebut adalah bagian dari upaya pemerintah untuk mengakselerasi program konversi sehingga dapat berjalan dengan optimal.

"Pelibatan badan usaha dalam program konversi ini adalah untuk memperluas program konversi ini menjadi bagian dari kegiatan CSR-nya," sambungnya.

Baca Juga: Modifikasi Motor Listrik BRT Untuk Balap Libas Sentul Kecil Kurang dari 1 Menit

"Badan usaha juga dapat mengkonversi kendaraan operasional yang mereka miliki secara internal," lanjut Dadan.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular