Yamaha NMAX Rusak Berat Efek Disikat Mobil Pemadam Kebakaran yang Bertugas

Uje - Minggu, 25 Agustus 2024 | 13:33 WIB
Kolase MOTOR Plus
Yamaha NMAX Rusak Berat Efek Disikat Mobil Pemadam Kebakaran yang Bertugas

MOTOR Plus - online.com Ramai di media sosial motor yang diserempet oleh mobil pemadam kebakaran yang bertugas, Yamaha NMAX rusak berat.

Beredar video motor yang parkir menghalangi jalan disikat mobil pemadam kebakaran.

Diketahui kalau peristiwa tersebut terjadi di Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Diketahui, mobil pemadam tersebut sedang dalam perjalanan menuju lokasi kebakaran di Jalan Kulintang RT 36, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu pada Jumat (23/8)

Mobil pemadam kebakaran meluncur dengan kecepatan tinggi menuju lokasi kebakaran.

Tapi banyak warga yang malah menonton kebakaran di jembatan.

Warga tersebut parkir motor di jembatan yang akan jadi jalur mobil pemadam kebakaran.

Motor yang parkir tersebut akhirnya kena sikat mobil pemadam kebakaran yang melaju kencang.

Baca Juga: Siswi SMA Riding Naik Motor Malaysia-Indonesia Setiap Hari Demi Masuk Sekolah

Terlihat sekitar empat motor termasuk Yamaha NMAX roboh ke samping usai kena serempet mobil pemadam kebakaran.

Motor Yamaha NMAX juga terlihat sampai bengkok ban depannya usai kena tabrak mobil pemadam kebakaran.

Sesuai (UU) Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Pasal 134 mobil pemadam kebakaran memang mendapatkan hak utam untuk didahulukan.

Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Viral Motor Parkir Halangi Jalan Mobil Pemadam di Samarinda, Berakhir Menyedihkan,

Source : Tribunkaltim.co
Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular