Dapat Apa Pemprov NTB Bayar Rp 231 Miliar Demi Gelar MotoGP Mandalika 2024?

Reyhan Firdaus - Selasa, 27 Agustus 2024 | 17:05 WIB
MotoGP
Pemandangan sirkuit Mandalika dari bukit 360

MOTOR Plus-online.com - Berita pembayaran hosting fee MotoGP Mandalika 2024 lagi seru nih.

Dimana Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), harus bayar Rp 231 miliar.

Dana itu dibayar kepada Dorna Sports, yang memegang hak komersial eksklusif MotoGP.

Sebelumnya hosting fee selama 2 gelaran MotoGP sebelumnya, dibayar oleh pemerintah pusat.

Pemprov NTB juga menyebut kalau anggarannya belum disiapkan, karena permintaannya setelah perhitungan APBD 2024.

Banyak yang heran, kenapa hosting fee untuk MotoGP bisa mencapai angka fantastis.

Hosting fee dibayarkan ke Dorna, untuk hak menggelar MotoGP dan beberapa keuntungan lain.

Paling utama adalah keuntungan tiket penonton, serta timbal balik ke pariwisata sekitar.

Karena gelaran MotoGP, bisa menyedot ratusan ribu penonton dan pihak yang terkait ke balapan.

PT Pengembangan Pariwisata Indonesia alias ITDC, buka-bukaan soal dampak ekonomi MotoGP.

“Kami optimistis dampak ekonomi nasional dari perhelatan MotoGP dapat melebihi capaian tahun lalu, yakni lebih dari Rp 4,5 triliun,” kata Ari Respati, Direktur Utama ITDC.

Angka segitu dihitung dari transaksi kamar hotel, transportasi dan lainnya.

Belum lagi publikasi di media dan sosial media, dan bisa menarik wisatawan lokal dan asing.

Makanya banyak negara juga berniat menggelar MotoGP, seperti Arab Saudi.

Kita tunggu soal kelanjutan pembayaran hosting fee MotoGP Mandalika 2024 ya, semoga sukses.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular