MOTOR Plus-Online.com - Sebuah pabrikan asal Kanada, Can-Am meluncurkan 2 motor listrik baru sekaligus.
2 motor listrik baru 2025 Can-Am resmi meluncur, jarak tempuh sampai 160 km segini harga dan jarak tempuhnya.
Anak perusahaan Bombarider Recreational Products (BRP) itu meluncurkan motor listrik Can-Am Pulse dan Origin.
Salah satu merek ATV tersebut pertama kali menghadirkan motor baru bertenaga listrik.
Mulai dari Can-Am Pulse, yang bergaya urban pas banget untuk pemakaian dalam kota.
Untuk baterainya berkapasitas 8,9 kWH diklaim bisa menempuh jarak 100 mil atau sekitar 160 km.
Motor tanpa bensin tersebut dilengkapi dengan dinamo berkekuatan 11 kW, akselerasi 0 - 60 mph dalam 3,8 detik.
Fitur-fiturnya mulai dari 4 mode berkendara (Normal, Sport, Eco, dan Rain), suspensi upside down KYB 140 mm.
Baca Juga: Volta Rilis 2 Motor Listrik Baru di GIIAS 2024, Jarak Bisa Sampai 140 Km Segini Harganya
Selain Pulse, Can-Am juga menghadikan motor listrik Origin yang memiliki desain adventure banget.
Berbeda dengan Can-Am Pulse, Origin memiliki jarak tempuh yang lebih pendek, yaitu 90 mil atau 145 km.
Sama-sama menggunakan sokbreker upside down KYB, Can-Am Origin memiliki travel 255 mm.
Fiturnya mulai dari mode berkendara (Off-Road an Off-Road+), kontrol traksi, hingga ABS.
Dikutip dari Visordown, Can-Am Pulse dibanderol 14.899 Poundsterling tau sekitar Rp 303,5 juta.
Sedangkan Can-Am Origin 15.399 Poundsterling atau kurang lebih Rp 313,7 jutaan.
Masih dijual di Eropa, apakah brother berminat kalua nantinya hadir di Indonesia?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR