MOTOR Plus-online.com - Banyak club maupun komunitas motor makin mudah menemui saudara di mana saja.
Jelang perayaan 1 dekade, Pasukan Ninja Koplak Club (PANIK'C) Jakarta terbukti masih eksis.
Kawasaki Ninja Indonesia (KNI) terdapat ratusan club yang tergabung di dalamnya dan salah satunya adalah Pasukan Ninja Koplak Club (PANIK'C) Jakarta.
Komunitas motor ini area kopdarnya di wilayah Sumber Artha samping Warung Steak & Shake Jakarya Timur.
PANIK'C Jakarta di kalangan club-club motor Kawasaki dikenal dengan sebutan PASUKAN BIRU.
Pembuktian menjunjung solidaritas dan brotherhood yang sangat tinggi ditunjukkan oleh semua pengurus dan member PANIK'C Jakarta.
Tak terasa perjalanan panjang bisa tetap eksis selama hampir 10 tahun atau 1 dekade.
Sebuah loyalitas Keluarga Besar PANIK'C Jakarta sangat tinggi.
"Banyak lika-liku yang kami hadapi baik secara internal maupun external, namun tetap kami hadapi dengan mengedepankan sistem kebersamaan dan kekeluargaan. Dan Alhamdullilah di tanggal 2 November 2024 nanti kami akan mewujudkan tuasa syukur kami dengan akan melaksanakannya kegiatan peringatan 10 Tahun atau lebih dikenal dengan istilah 1 Dekade PANIK'C Jakarta," buka Bro Uchi selalu Ketua PANIK'C Jakarta sekaligus juga sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjend) Kawasaki Ninja Indonesia (KNI).
Baca Juga: Berawal dari Kumpul Bareng Akhirnya Terbentuk ZRI Malang, Wadah Penggemar Kawasaki ZX-25R
Baca Juga: Mantap Touring Kebersamaan Yukido Adventure Team Usung Tema Kami Ada dan Nyata
Ungkapan tersebut juga senada dikatakan Bro Arpiyan selalu yang mengemban amanah sebagai Ketua Panitia Pelaksana Event Akbar 1 DEKADE PANIK'C JAKARTA yang khusus di 1 Dekade ini mengambil tema "Sebuah Perjalanan Menuju Satu Dekade Kejayaan, Persatuan, Keberanian dan Kesetiaan"
PANIK'C Jakarta sudah malang melintang di dunia motor khususnya di dunia penunggang roda dua Kawasaki, baik secara keaktifan kegiatan sosial.
Club motor ini sudah melakukan touring ke berbagai daerah di Indonesia dari Kilometer Titik Nol Sabang hingga Titik Nol Timor Leste.
Persiapan dalam menyambut Anniversary 1 Dekade ini juga PANIK'C Jakarta dilakukan secara terus menerus agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Tujuannya agar semua yang hadir dapat merasakan semua kegiatan-kegiatan yang ada di dalam Rundown event 1 Dekade pada tanggal 2 November 2024 mendatang.
Sesuai dengan jargon PANIK'C Jakarta WALAUPUN KOPLAK KAMI TETAP KOMPAK memang PANIK'C dapat membuktikan ke semua bahwa loyalitas sangat dibutuhkan.
PANIK'C juga selalu rutin silahturahmi antar member untuk memperkuat rasa persaudaraan serta silaturahmi ke club-club manapun tanpa batas.
Nah bagi teman-teman yang ingin bergabung sebagai bagian dari Keluarga Besar PANIK'C Jakarta maka bisa menghubungi Instagram PANIK'C Jakarta di https://www.instagram.com/panikcjakarta_official?igsh=eWRpaTNwbWlvY3dk
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR