SPBU Swasta Pada Turunkan Harga Bensin RON 92 Signifikan Nih

Reyhan Firdaus - Minggu, 1 September 2024 | 12:00 WIB
BP in Indonesia
SPBU BP turunkan harga bensin mereka

MOTOR Plus-online.com - SPBU swasta di Indonesia turunkan harga mulai 1 September 2024.

Dimana Shell dan BP-AKR, turunkan harga lumayan signifikan sampai Rp 1.070 / liter.

Shell Super RON 92 misalnya, harganya jadi Rp 13.450 / liter.

Begitu pula Shell V-Power, dari Rp 15.370 sekarang jadi Rp 14.280 / liter.

Untuk varian tertinggi yaitu Shell V-Power Nitro +, harganya turun jadi Rp 15.600 / liter.

Bagaimana dengan BP-AKR, ternyata semua variannya turun semua nih.

BP 92 misalnya, harganya sama dengan Shell Super 92 yaitu Rp 13.450 / liter.

Untuk bensin RON 95 yaitu BP Ultimate, harganya turun Rp 1.090 jadi Rp 14.280 / liter.

Solusi nih buat para bikers yang mau mencoba bensin dari perusahaan swasta.

Buat lengkapnya dan mau bandingkan, simak tabelnya di bawah bro : 

Shell

Jenis BBM Harga Sebelum Harga Baru
Shell Super 92 Rp 14.520 Rp  13.450
Shell V-Power Rp 15.370 Rp 14.280
Shell V-Power Nitro+ Rp 15.600 Rp 14.480
Shell V-Power Diesel Rp 15.810 Rp 14.660

BP-AKR

Jenis BBM Harga Sebelum Harga Baru
BP 92 Rp 13.850 Rp 13.450
BP Ultimate Rp 15.370 Rp 14.280
BP Diesel - -
BP Ultimate Diesel Rp 15.810 Rp 14.660

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular