Marc Marquez Ngamuk Klasemen MotoGP 2024 Auto Berubah, Pecco Bagnaia Posisi Segini Setelah Cium Aspal

Galih Setiadi - Minggu, 1 September 2024 | 21:13 WIB
X/MotoGP
Marc Marquez bikin perubahan di klasemen MotoGP 2024, Pecco Bagnaia apes.

MOTOR Plus-Online.com - Bukan cuma hasil balap, ulah Marc Marquez (Gresini Racing) bikin klasemen MotoGP 2024 berbeda dari sebelumnya.

Marc Marquez ngamuk klasemen MotoGP 2024 auto berubah, Pecco Bagnaia posisi segini setelah cium aspal terlibat insiden dengan Alex Marquez.

Balapan utama yang berlangsung hari ini, Minggu (1/9/2024) di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol membuat banyak cerita menarik.

Salah satunya performa sempurna dari Marc Marquez, yang ternyata sudah terlihat sejak Jumat lalu.

Yup, pada saat Free Practice (FP) atau latihan bebas, pembalap Spanyol itu mampu berada di urutan teratas.

Konsistensi rider bernomor 93 itu berlanjut ke sesi Practice, kualifikasi, Sprint, dan balapan utama yang semuanya memperoleh posisi pertama.

Kemenangan setelah 1.043 hari, terakhir pada 2021 saat MotoGP Emilia Romagna.

Sekaligus menjadi momen bersejarah pembalap berusia 31 tahun itu menang pakai motor Ducati.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Aragon 2024, Marc Marquez Enggak Ada Obat, Pecco Bagnaia Apes Gara-gara Insiden Ini

Baca Juga: Hasil Sprint MotoGP Aragon 2024, Marc Marquez Juara Tinggalkan Lawan Sekebon

Berkat hasil tersebut, kakak Alex Marquez itu layak naik 1 posisi ke urutan 3 pada puncak klasemen.

Poin Marc Marquez langsung bertambah 37 poin, dengan rincian 12 poin di Sprint dan 25 poin di main race.

Berbanding terbalik dengannya, nasib apes dialami Pecco Bagnaia (Ducati Lenovo) saat balapan utama MotoGP Aragon 2024.

Ketika balapan tersisa 6 putaran lagi, pembalap Italia itu terlibat insiden dengan Alex Marquez.

X/MotoGP
Pecco Bagnaia dan adik Marc Marquez telibat insiden di MotoGP Aragon 2024.

Hal tersebut membuatnya harus rela gigit jari tanpa poin, sementara di Sprint kemarin hanya bertambah 1 poin setelah finis P9.

Dengan begitu, rider Italia tersebut memiliiki 276 poin, selisih 23 poin dengan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan 299 poin.

Lebih jelasnya, simak klasemen MotoGP 2024 usai seri Aragon di bawah ini:

MotoGP
Klasemen MotoGP 2024 setelah Marc Marquez juara di Aragon.

MotoGP
Klasemen MotoGP 2024 setelah seri Aragon.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular