4 Juta Pelat Nomor Kendaraan Terverifikasi, Tanpa QR Code Beli Pertalite Ditolak

Ahmad Ridho - Selasa, 3 September 2024 | 10:05 WIB
Pertamina
Tercatat 4.122.358 nopol (nomor polisi) telah terverifikasi dan bertransaksi di SPBU menggunakan QR Code, pendaftaran QR Code berlaku untuk kendaraan roda 4.

MOTOR Plus-online.com - Siap-siap beli Pertalite akan sulit tanpa punya QR Code MyPertamina, buruan daftar sekarang.

4 juta pelat nomor kendaraan terverifikasi, tanpa QR Code beli Pertalite ditolak petugas SPBU.

Wacana pembatasan BBM subsidi sudah dikatakan langsung Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia.

Rencananya pembatasan bensin murah ini akan berlaku mulai 1 Oktober 2024 mendatang.

Pemilik kendaraan khususnya roda 4 sudah harus mendaftar QR Code agar pembelian Pertalite tetap bisa dilayani petugas SPBU.

Saat ini, dikutip dari siaran pers resmi Pertamina, sudah ada 4 juta kendaraan yang terverifikasi dan tetap bisa membeli Pertalite.

Pertamina Patra Niaga terus mendorong masyarakat pengguna Pertalite untuk mendaftarkan kendaraannya dan mendapatkan QR Code.

Sampai 2 September 2024 tercatat 4.122.358 nopol (nomor polisi) telah terverifikasi dan bertransaksi di SPBU menggunakan QR Code. Pendaftaran QR Code berlaku untuk kendaraan roda 4.

"Upaya ini dilakukan Pertamina Patra Niaga dalam rangkaian mewujudkan Subsidi Tepat dan dukungan pada kebijakan Pemerintah untuk pengaturan pengguna BBM Subsidi ke depannya," terang Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari.

Baca Juga: Motor Murah Honda Scoopy 2016 Pertalite 1 Liter Bisa Tempuh 59 Km Dokumen Lengkap

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular