MOTOR Plus-Online.com - Balapan pertama alias race 1 Asia Road Racing Championship atau ARRC Malaysia 2024 kelas UB150 berlangsung hari ini, Sabtu (14/9/2024) dengan performa pembalap Indonesia Fahmi Basam dan lainnya yang gemilang.
Hasil race 1 ARRC Malaysia 2024 UB150, pembalap Indonesia Fahmi Basam juara, ada insiden di tikungan terakhir.
Race 1 berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia selama 6 putaran dengan kondisi cuaca cerah.
Balapan diawali dengan Muhammad Murobbil Vitoni (Yamaha LFN HP969 Indonesia Racing Team) yang mengawali dari urutan pertama.
Masih di barisan pertama, pembalap Indonesia Husni Zainul Fuadzy start dari posisi 3.
Sementara itu, rekan setim Muhamad Murobbil Vitoni, Fahmi Basam memulai balapan dari urutan 4.
Di awal balapan, Muhammad Murobbil Vitoni terpaksa tidak melanjutkan sampai akhir setelah terjatuh.
Di pertengahan race 1, Husni Zainul Fuadzy berhasil memimpin balapan.
Baca Juga: Pembalap Indonesia Nomor Start Valentino Rossi Tercepat di Practice ARRC Malaysia 2024
Baca Juga: Kawasaki Mantap Balap di ARRC Indonesia di Sirkuit Mandalika Dua Ridernya Konsisten Poin
Terjadi insiden yang menyebabkan beberapa rider gagal finis di tikungan terakhir dan di saat akan berakhirnya balapan.
Namun, Husni berhasil finis di urutan keempat pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia itu.
Sementara itu, rekan setimnya, Fahmi Basam menjadi juara atau pemenangnya di balapan kali ini.
Masih dari pembalap Indonesia, Gupita Kresna Wardhana (451 Evo Yamaha Racing Team) finis di urutan kedua.
Sementara itu, posisi ketiga diraih pembalap Honda Stremo Yuzy Racing, Muhammad Shahrol Syazras.
Berikut hasil race 1 ARRC Malaysia 2024 UB150:
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Galih Setiadi |
KOMENTAR