Seri Pertama YCR 2024 Siap Digelar Balapan Legendaris yang Melahirkan Banyak Pembalap Berbakat Tanah Air

Uje - Sabtu, 21 September 2024 | 09:00 WIB
Istimewa
Seri Pertama YCR 2024 Siap Digelar Balapan Legendaris yang Melahirkan Banyak Pembalap Berbakat Tanah Air

MOTOR Plus - online.com Seri perdana Yamaha Cup Race (YCR) 2024 siap digelar kembali pada akhir pekan ini (21-22 September 2024).

Seri pertama balapan legendaris tersebut akan digelar di Sirkuit Pancasila Karaeng Mallombassang, Pangkep, Sulawesi Selatan.

PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) berusaha konsisten dalam menggelar balap legendaris ini.

Ajang Yamaha Cup Race sendiri merupakan One Make Race pabrikan yang paling lama di Indonesia karena sudah eksis sejak tahun 1990. Ini berarti sudah berusia lebih dari 3 dekade atau 30 tahun.

Beberapa pembalap legendaris yang pernah ikut Yamaha Cup Race sebut saja mulai dari Doni Tata Pradita, Galang Hendra Pratama hingga Aldi Satya Mahendra.

"Semarak penyelenggaraan One Make Race Yamaha tahun ini semakin lengkap dengan kembali hadirnya ajang balapan legendaris Yamaha Cup Race," buka Johannes BMS, Assistant General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Manufacturing (YIMM).

"Eksistensi Yamaha Cup Race sudah lebih dari 3 dekade dan telah menjadi wadah pembinaan banyak pembalap yang telah sukses di kompetisi nasional maupun internasional," tambahnya.

"Kalender 2024 Yamaha Cup Race perdana akan menyambangi Sulawesi Selatan, wilayah yang dikenal dengan antusiasme tinggi terhadap balapan istimewanya juga memiliki sejarah sebagai lokasi yang kerap jadi tempat penyelenggaraan Yamaha Cup Race," ujarnya.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra dan Kakaknya Kompak Podium Race 1 World Supersport 300 Prancis 2024

Istimewa
YCR 2024 bakal digelar di Pangkep, Sulawesi Selatan

Penulis : Uje
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular