Resmi Berlaku Mulai 1 Oktober 2024 Masyarakat Pemilik Kendaraan Ini Dilarang Beli Pertalite

Ahmad Ridho - Senin, 23 September 2024 | 09:16 WIB
TribunKaltim.com
Berlaku mulai 1 Oktober mendatang, masyarakat pemilik kendaraan jenis ini tidak boleh beli Pertalite di SPBU Pertamina.

MOTOR Plus-online.com - Pemerintah akan melakukan pembatasan pembelian BBM subsidi mulai bulan depan.

Resmi berlaku mulai 1 Oktober 2024 masyarakat pemilik kendaraan ini dilarang beli Pertalite.

BBM subsidi akan dibatasi penjualannya khusus untuk beberapa jenis motor atau mobil.

Pembatasan pembelian Pertalite dan Solar ini bertujuan agar bensin subsidi bisa tepat sasaran.

Selama ini masih banyak kendaraan mewah yang mengisi bensin subsidi di SPBU Pertamina.

Hal ini seperti yang disampaikan oleh Deputi bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi Kementerian Bidang Kemaritiman dan Investasi Rachmat Kaimuddin.

Ia mengatakan, Pemerintah akan membatasi penggunaan bahan bakar minyak bersubsidi.

Pasalnya saat ini penyaluran subsidi BBM banyak yang tidak tepat.

Sehingga ke depan akan diatur supaya lebih tepat sasaran yaitu ke masyarakat golongan menengah ke bawah.

Baca Juga: 1 Liter Pertalite Tembus 61 Km Motor Murah Honda Supra X 125 Buka Harga Cuma Rp 600 Ribu

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular