MOTOR Plus - online.com David Alonso sudah dinobatkan sebagai juara dunia baru kelas Moto3.
Pembalap kelahiran Spanyol tapi membalap dengan bendera Kolombia tersebut kunci gelar juara dunia Moto3 di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang pada Minggu (6/10).
David Alonso keluar sebagai pemenang di Moto3 Jepang untuk kunci gelar juara dunia.
Padahal masih ada empat balapan yang tersisa di kelas Moto3.
Total sejauh ini David Alonso sudah cetak 10 kemenangan.
Ia sudah menyamai pencapaian tiga pembalap legendaris yakni Marc Marquez, Joan Mir dan Fausto Gresini yang cetak 10 kemenangan di kelas 125 cc/Moto3.
Dengan empat balapan tersisa, David Alonso berpeluang memecahkan rekor tersebut.
David Alonso memang disebut jadi salah satu penerus Marc Marquez.
Baca Juga: Marc Marquez Terciduk Angkat Murid Pembalap Moto3, Ini Petuahnya
Terlebih memang ia sering latihan bersama Marc Marquez, terutama saat latihan dirt track.
"Terimakasih untuk semuanya, ini merupakan mimpi saya," ucap David Alonso usai balapan.
Sang owner tim Jorge Martinez 'Aspar' mengatakan kalau David Alonso malah mengingatkannya pada Pecco Bagnaia.
"Saya mendidiknya sejak usia 11 tahun, tapi ia sangat cepat untuk beradaptasi," ucapnya dikutip dari gpone.com
"Ia mengingatkan saya pada Pecco Bagnaia sebagai rider," tegasnya.
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR