Dijual Rp 50 Jutaan Honda CUV e: Colong Nama Motor Listrik Tahun 1990-an

Ardhana Adwitiya - Rabu, 9 Oktober 2024 | 14:05 WIB
global.honda
Honda CUV e:.

MOTOR Plus-online.com - Honda CUV e: resmi meluncur di dunia dan World Premiere di Indonesia, Rabu (9/10/2024).

Motor listrik ini pertama kali di pamerkan di Japan Mobility Show 2023 dengan nama SC e: Concept.

Yang bikin kaget, Honda CUV e: akan dipasarkan dengan range harga Rp 53-57 juta untuk On The Road (OTR) Jakarta.

Detailnya harga unit Rp 33-37 juta, ditambah dua baterai MPP e: seharga Rp 10 juta per unit.

Lalu Honda CUV e: tipe RoadSync Duo akan dipasarkan pada pada range harga Rp 57-61 juta OTR Jakarta.

Harga unitnya Rp 37-41 juta, ditambah dua baterai MPP e: seharga Rp 10 juta/unit.

Dijual Rp 50 jutaan, ternyata penamaan CUV e: diambil dari motor listrik yang dirilis Honda tahun 1994.

global.honda
Honda CUV ES 1994.

Motor yang dimaksud adalah Honda CUV ES.

Baca Juga: 2 Motor Listrik Baru Honda 2024 Pertama di Dunia Resmi Meluncur, Harganya Bisa Dapat 3 Honda BeAT

Adapun CUV ES singkatan dari Clean Urban Vehicle Electric Scooter.

Secara desain, CUV ES merupakan Honda Dio yang dijadikan listrik.

Fakta lainnya, ini adalah motor listrik pertama pabrikan logo sayap mengepak.

Kala itu Honda tidak menjual CUV ES ke publik, melainkan sistem sewa.

CUV e: dikembangkan dengan konsep penggunaan dalam kota yang sama dengan CUV ES.

Artinya motor listrik ini memiliki mobilitas nyaman bagi banyak orang di perkotaan.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular