MOTOR Plus-Online.com - Belum lama ini saudara Yamaha NMAX Turbo, yaitu XMAX kedatangan warna baru.
Senior Yamaha NMAX Turbo dapat warna baru, Harga XMAX Oktober 2024 naik jadi segini dibanding bulan lalu.
Elixir Dark Silver, warna baru yang mengubah kelir Prestige Grey pada Yamaha XMAX Connected.
Selain meluncurkan warna baru, seluruh varian warna XMAX Connected kini juga mendapatkan sentuhan baru pada bentuk dan posisi grafis yang lebih tegas, minimalis, dan sporty.
Dari yang sebelumnya berada di buritan motor kini berpindah ke bagian boomerang motor dekat dengan pijakan kaki.
Harapannya, pengguna setia MAXi Yamaha bisa lebih menemukan warna favoritnya.
Seperti yang disampaikan Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Mfg, Rifki Maulana.
"Sebagai upaya menjawab kebutuhan gaya hidup para pecinta big skutik premium di Indonesia, Yamaha melalui XMAX Connected terus melakukan inovasi tidak hanya dari segi teknologi dan performa mesin yang mampu menghadirkan sensasi bekendaran yang lebih bertenaga dan menyenangkan," kata Rifki dalam keterangan resmi.
Baca Juga: Pemilik Yamaha NMAX Turbo Harus Tahu Ada 8 Komponen yang Dapat Garansi 2-3 Tahun
Baca Juga: Motor Baru Honda NCX Muncul Pesaing Yamaha NMAX Turbo Tanpa CVT Bikin Ketawa Ngakak Harga Beda Jauh
"Kali ini, Yamaha memperkenalkan inovasi baru melalui perubahan grafis yang semakin sporty dan elegan, sekaligus sentuhan warna terbaru. Kami optimis, perubahan ini akan mendapatkan sambutan yang positif dari masyarakat dalam menjadikan XMAX Connected sebagai pilihan terbaik untuk tampil maksimal," sambungnya.
Selain warna baru, teknologi hingga fitur motor matic 250 cc Yamaha tersebut tetap dipertahankan.
Dari mesin, yang menggunakan Blue Core 250 cc 4-katup dengan pendingin cairan.
Untuk sektor pengereman, cakram depan dan belakangnya lengkap dengan Antilock Braking System (ABS).
Fitur-fitur seperti hazard lamp, Answer Back System, Electric Power Socket, hingga Smart Key System tetap ada.
Untuk harganya, Yamaha XMAX Connected kini dibanderol Rp 66,855 juta On The Road (OTR) Jakarta.
Kemudian, buat varian Tech MAX, banderolnya sekarang menjadi Rp 72,115 juta.
Ada kenaikan masing-masing Rp 210 dan Rp 250 ribu antara XMAX Connected dan Tech MAX Oktober dengan September 2024.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR