7 Tahun Modelnya Gitu-gitu Aja, Kapan Kawasaki Ninja 250 Ganti Model?

Reyhan Firdaus - Rabu, 16 Oktober 2024 | 21:14 WIB
KMI
Kawasaki Ninja 250 MY 2025 varian Special Edition

MOTOR Plus-online.com - Kelas sport 250 cc fairing di Indonesia bisa dibilang lagi lesu.

Bisa brother lihat, modelnya masih mirip-mirip sejak terakhir update besar-besaran tahun 2017.

Padahal kelas ini diikuti 3 pabrikan besar, yaitu Kawasaki, Honda dan Yamaha.

Dengan model seperti Kawasaki Ninja 250, Honda CBR250RR dan Yamaha YZF-R25, yang jadi motor impian banyak bikers.

Bisa jadi karena pasar motor sport lagi lesu, kalah jauh dibanding matic yang nyaman buat harian.

Dari 3 pabrikan itu, Kawasaki dan Honda yang pernah kasih update bahkan model baru.

PT Astra Honda Motor (AHM) facelift CBR250RR di tahun 2022, dengan desain dan internal mesin baru.

Lalu PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan ZX-25R, Ninja 250 versi 4 silinder inline di tahun 2020.

Dua-duanya lumayan ditanggapi positif, terutama ZX-25R yang punya imej moge 250 cc.

Sayangnya Ninja 250 yang pakai mesin paralel twin, jadi kurang menarik karena modelnya masih sama seperti tahun 2017.

Update-nya hanya pilihan warna saja, seperti varian SE dengan livery Kawasaki Racing Team di WorldSBK.

Padahal kalau melihat pasar Eropa, motor sport tersebut dapat update tampilan dan mesin lho.

Contohnya Yamaha YZF-R3 MY 2025, yang pakai desain supersport ala R7 dengan lampu projector.

Lalu Kawasaki Ninja 250, sebenarnya bisa ikuti desain saudaranya yaitu Ninja 500.

Kawasaki Ninja 500 diluncurkan tahun lalu, dengan desain segar mirip supersport ZX-6R.

Kawasaki
Perbandingan desain Kawasaki Ninja 500 dan 400

Soalnya desain lampu depannya makin agresif, lalu beberapa panel dibuat makin menonjol.

Kalau mesin dan kaki-kaki sih masih mirip, paling terlihat adalah cakram bukan model petal lagi.

Namun balik lagi, pasar motor sport memang lagi lesu, data penjualan di AISI tahun 2024 saja cuma 4,47 persen.

PT KMI juga terlihat lebih fokus menggenjot penjualan ZX-25R, makanya ikut ARRC kelas AP250 tahun ini.

Kalau menurut brother, apakah Kawasaki harus update Ninja 250, apa malah facelift ZX-25R saja?

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular