Enggak Nyangka Mantan Artis FTV Bawa 3 Vespa Racing di Scooter Prix

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 19:27 WIB
Ardhana AdwitiyaMOTOR Plus-online
Rully Manarullah, mantan artis FTV yang jadi mekanik Vespa Racing turun bersama RAW Racing Team di ajang Scooter Prix 2024, Sabtu (19/10/2024).

MOTOR Plus-online.com - Siapa sangka mantan artis FTV banting setang jadi mekanik Vespa racing.

Ia adalah Rully Manarullah, owner R Autoworks atau lebih dikenal RAW.

Bersama RAW Racing Division, Rully menurunkan 3 motor Vespa matic di ajang Scooter Prix 2024 Round 3.

"Ada 3 motor, salah satunya turun di dua kelas," ucap Rully ditemui MOTOR Plus-online di Sirkuit Sentul Karting, Bogor, Sabtu (19/10/2024).

"Kita turun di 4T 220cc Open, 4T 160cc Pemula, terus satu motor di dua kelas yaitu 4T 220cc Open Promosi dan 4T 220cc Non Pembalap," sambungnya.

Rully mengaku sudah jadi mekanik Vespa sejak tahun 2014.

Ia juga enggan balik lagi ke dunia enteraiment.

"Enggak syuting lagi, sudah lama," lanjut Rully.

Baca Juga: Bawa Kelas Khusus Lambretta, Scooter Prix 2024 Round 3 Siap Tampil Lebih Sengit 

"Balik juga sudah susah, anak-anak sekarang cakep-cakep," tambah pria ramah senyum ini.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular