MOTOR Plus-online.com - Siapa sangka mantan artis FTV banting setang jadi mekanik Vespa racing.
Ia adalah Rully Manarullah, owner R Autoworks atau lebih dikenal RAW.
Bersama RAW Racing Division, Rully menurunkan 3 motor Vespa matic di ajang Scooter Prix 2024 Round 3.
"Ada 3 motor, salah satunya turun di dua kelas," ucap Rully ditemui MOTOR Plus-online di Sirkuit Sentul Karting, Bogor, Sabtu (19/10/2024).
"Kita turun di 4T 220cc Open, 4T 160cc Pemula, terus satu motor di dua kelas yaitu 4T 220cc Open Promosi dan 4T 220cc Non Pembalap," sambungnya.
Rully mengaku sudah jadi mekanik Vespa sejak tahun 2014.
Ia juga enggan balik lagi ke dunia enteraiment.
"Enggak syuting lagi, sudah lama," lanjut Rully.
Baca Juga: Bawa Kelas Khusus Lambretta, Scooter Prix 2024 Round 3 Siap Tampil Lebih Sengit
"Balik juga sudah susah, anak-anak sekarang cakep-cakep," tambah pria ramah senyum ini.
Buat yang belum tahu, Rully sempat meramaikan dunia entertainment Indonesia lewat perannya di Film Televisi alias FTV.
"Dari tahun 2003 sampai 2010, terus gue berhenti syuting untuk FTV," aku Rully.
"Namun untuk iklan-iklan, masih syuting sampai tahun 2012," tambahnya.
Selama kiprahnya di dunia entertainment, ternyata Rully masih menjalani hobinya di dunia motor.
Bahkan, ia sempat tergabung di tim balap Dumasari Kawahara mulai tahun 2008 sampai 2010.
Setelah tahun 2010, Rully mengaku sempat vakum dari dunia motor.
"Gue sempat vakum sekitar dua tahun, mulai 2010 sampai 2012," lanjutnya.
Baca Juga: Profil RAW, Mantan Artis FTV Yang Banting Setang Jadi mekanik Balap
Pria yang tinggal di Bekasi, Jawa Barat itu sempat turun balap speed offroad sampai 2017.
Di tahun 2015, Rully memberanikan untuk membuka bengkel sendiri yang dinamakan R Autoworks alias RAW.
Serius terjun di dunia Vespa balap, hingga menyabet juara umum balap road race bertajuk Vespa Race pada tahun 2019-2020.
Kini di ajang balap Scooter Prix 2024, RAW memimpin klasemen 4T 220cc Open bersama pembalap M. Nurgianto.
Dua ronde pertama Vespa racing garapan Rully berhasil naik puncak podium.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR