Hasil Race 1 WSSP300 Spanyol 2024, Aldi Satya Mahendra Podium Tapi Belum Juara Dunia

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 18:24 WIB
X/YamahaRacing_Id
Pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra di kejuaraan WSSP300 2024.

MOTOR Plus-online.com - Race 1 WSSP300 Spanyol 2024 di Sirkuit Jerez berlangsung sangat seru, Sabtu (19/10/2024).

Pasalnya pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra bisa juara dunia di WSSP300 2024.

Rival Aldi Satya di perebutan gelar juara dunia yaitu Loris Veneman dan Inigo Iglesias.

Loris Veneman tampil kuat bersama Kawasaki, sementara Inigo Iglesias harus mundur akibat cedera crash di sesi pemanasan atau Warm Up (WUP) pagi.

Alhasil Aldi Satya berhadapan langsung dengan Loris Veneman.

Aldi memulai balap dari grid ke-4, sedangkan Veneman start grid 2.

Pembalap Indonesia adik Galang Hendra Pratama itu tampil memukau di awal balap.

Ia beberapa kali masuk zona podium.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Aldi Satya Mahendra Juara Dunia WSSP300 Asalkan Rivalnya Finis Posisi Segini

Sementara rival Aldi, Loris Veneman mundur hingga P9.

Sisa 5 lap terakhir, Aldi Satya terlihat kesulitan melawan pembalap Eropa, bahkan turun ke P7.

Jelang 3 lap terakhir, Aldi Satya Mahendra berhasil disusul Veneman.

Penentuan terjadi di lap terakhir, pembalap asal Yogyakarta itu berhasil menekan ke P3.

Alhasil pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia itu sukses naik podium 3.

Sementara juara Race 1 diraih David Salvador.

Finis P3 Aldi Satya belum membawa gelar juara dunia.

Pasalnya Loris Veneman finis P5, sehingga perebutan juara dunia akan berlanjut di Race 2 hari Minggu (20/10/2024).

Berikut hasil Race 1 WSSP300 Spanyol 2024:

WorldSBK.com
Hasil Race 1 WSSP300 Spanyol 2024.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ardhana Adwitiya


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular