3 Tahun Pensiun Valentino Rossi Siap Duel Lawan Marc Marquez di MotoGP Sepang 2024

Ahmad Ridho - Minggu, 20 Oktober 2024 | 11:26 WIB
Instagram @valeyellow46
Valentino Rossi siap gantikan pembalap VR46 Fabio Di Gianntonio di MotoGP Sepang 2024.

MOTOR Plus-online.com - Valentino Rossi sudah resmi pensiun dari balap MotoGP sejak 14 November 2021 lalu.

Sudah tiga tahun gantung wearpack, Valentino Rossi bersiap untuk kembali balapan di MotoGP Sepang 2024.

Jika jadi balapan di MotoGP Sepang, Rossi akan kembali berduel dengan rival beratnya Marc Marquez.

Sebelum mengakhiri karir sebagai pembalap MotoGP, Rossi masih sempat membela tim Petronas Yamaha.

Setelah pensiun pembalap asal Italia ini memilih untuk melanjutkan karir sebagai pembalap mobil.

Namun kabar mengejutkan saat dirinya masuk kandidat sebagai pembalap yang akan turun di MotoGP Sepang 2024.

Rossi masuk daftar pembalap yang akan menggantikan Fabio Di Gianntonio yang mengalami cedera.

Dikutip dari Motosan.es, pembalap VR46 Di Gianntonio saat ini masih menjalani perawatan sebelum melakukan operasi.

Di Gianntonio terjatuh pada Agustus lalu saat latihan bebas MotoGP Austria yang menyebabkan dislokasi bahu kirinya.

Pembalap Italia itu menderita akibat dari cedera tersebut yang membuatnya tidak bisa mengemudi secara normal dalam beberapa seri MotoGP terakhir.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular